Survei kadar neutrofil pada penghobi olahraga futsal dan renang di Kota Malang / Ikhsan Ramadhani Putratama - Repositori Universitas Negeri Malang

Survei kadar neutrofil pada penghobi olahraga futsal dan renang di Kota Malang / Ikhsan Ramadhani Putratama

Putratama, Ikhsan Ramadhani (2019) Survei kadar neutrofil pada penghobi olahraga futsal dan renang di Kota Malang / Ikhsan Ramadhani Putratama. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Putratama I.R. 2018. Survei Kadar Neutrofil pada Penghobi Olahraga Futsal dan Renang di Kota Malang. Skripsi Jurusan Ilmu Keolahragaan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) dr. Rias Gesang Kinanti M.Kes. (II) Drs. Saichudin M.Kes. Kata Kunci neutrofil olahraga futsal olahraga renang. Neutrofil salah satu komponen sel darah putih (leukosit) yang merupakan pertahanan tubuh pertama terhadap infeksi dan berperan penting dalam respon imun terhadap cedera jaringan. Olahraga futsal merupakan cabang olahraga sepakbola yang dimodifikasi baik ukuran lapangan dan jumlah pemain. Olahraga renang adalah cabang olahraga yang menggunakan anggota tubuh terutama bagian tangan dan kaki untuk bergerak di dalam air. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kadar neutrofil pada penghobi olahraga futsal dan renang di Kota Malang. Teknik analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei. Subjek pada penelitian ini menggunakan penghobi olahraga futsal dan renang dengan rentangan usia 22-23 tahun sebanyak 20 sampel 10 dari kelompok penghobi futsal dan 10 dari kelompok penghobi renang. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan uji normalitas Shapiro Wilk karena data yang dianalisis kurang dari 30 sampel dengan menggunakan uji ANOVA. Hasil penelitian berdasarkan analisis data menggunakan uji ANOVA bahwa Antara perbedaan kedua kelompok tidak dapat perbedaan yang signifikan yaitu Sig. 945 atau 0 564 0 005. Tetapi jika dilihat dari grafik masing-masing sampel kadar neutrofil penghobi renang lebih tinggi dibanding kadar neutrofil penghobi futsal. Kesimpulan penelitian ini adalah tidak terdapat perbedaan secara signifikan terhadap kadar neutrofil pada kelompok penghobi futsal dan penghobi renang. Karena olahraga yang dilakukan masing-masing penghobi futsal dan renang tidak memberikan pengaruh terhadap kadar neutrofil.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Ilmu Keolahragaan (IK) > S1 Ilmu Keolahragaan
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 17 Sep 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/99458

Actions (login required)

View Item View Item