Alat praktikum analisis fisiologi tumbuhan dengan pengatur parameter suhu, kelembaban dan intensitas cahaya menggunakan fuzzy-IOT / Riski Achmad Fauzi - Repositori Universitas Negeri Malang

Alat praktikum analisis fisiologi tumbuhan dengan pengatur parameter suhu, kelembaban dan intensitas cahaya menggunakan fuzzy-IOT / Riski Achmad Fauzi

Fauzi, Riski Achmad (2020) Alat praktikum analisis fisiologi tumbuhan dengan pengatur parameter suhu, kelembaban dan intensitas cahaya menggunakan fuzzy-IOT / Riski Achmad Fauzi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Fauzi Riski Achmad. 2019. Alat Praktikum Analisis Fisiologi Tumbuhan dengan Pengatur Parameter Suhu Kelembaban dan Intensitas Cahaya Menggunakan Fuzzy 9472 IoT. Jurusan Teknik Elektro. Fakultas Teknik. Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr.Eng Mokh. Sholihul Hadi S.T. M.Eng. (II) Dyah Lestari S.T. M.Eng. Kata Kunci IoT Fisiologi Tumbuhan Fuzzy Monitoring. Hasil analisis penelitian tentang fisiologi tumbuhan perlu ditingkatkan dengan adanya pengondisi variabel variabel yang terkait dengan proses praktikum. Variabel variabel yang umumnya dikondisikan pada proses praktikum fisiologi tumbuhan meliputi suhu kelembaban dan intensitas cahaya. Jika dalam proses praktikum tiga parameter ini tidak dikondisikan maka hasil penelitian dari proses praktikum akan tidak akurat. Sehingga ketika hasil penelitian tersebut diimplementasikan akan memiliki nilai eror yang besar terhadap hasil penelitian. Penelitian dalam proses praktikum fisiologi tumbuhan juga terdapat perlakuan yang memerlukan pengendalian dalam waktu yang lama yakni hampir satu hari. Jika peneliti harus menunggu proses praktikum selama itu maka ini akan mengurangi efisieni waktu praktikum. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem sebagai alat praktikum fisiologi tumbuhan yang dapat melakukan pengondisian suhu kelembaban dan cahaya. Sistem dapat dikontrol dan dimonitor melalui aplikasi smartphone serta dapat melakukan logging data suhu kelembaban dan cahaya lalu mengunduh dan menyimpan data tersebut ke penyimpanan smartphone. Hasil pengujian menunjukkan bahwa perangkat dapat melakukan kontrol suhu dan kelembaban serta mengatur intensitas cahaya melalui aplikasi smartphone. Perangkat juga dapat memonitor parameter suhu kelembaban dan cahaya secara Real Time. Hasil perbandingan pembacaan sensor dan alat ukur yaitu memiliki eror pengukuran suhu 1 56% kelembaban 0 8%. Hasil pengujian kontrol suhu 22oC ke 40oC memerlukan waktu 19 menit suhu 22oC ke 16oC memerlukan waktu 90 menit menaikkan kelembaban dari 65% ke 77% memerlukan waktu 15 menit menurunkan kelembaban dari 65% ke 55% memerlukan waktu 10 menit respon pengatur intensitas cahaya memerlukan waktu rata- rata 8 detik. Aplikasi smartphone dapat melakukan pengontrolan konfigurasi set-point suhu kelembaban dan cahaya melakukan monitoring secara real-time melakukan logging data dan mengunduh data ke penyimpanan smartphone dengan format file excel (.xls).

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Teknik Elektro
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 08 Jan 2020 04:29
Last Modified: 09 Sep 2020 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/98938

Actions (login required)

View Item View Item