Pengaruh sanksi bunga penagihan dan tindakan penagihan aktif terhadap pembayaran tunggakan pajak di KPP Madya Malang (periode Januari 2014-Desember 2017) / Elysa Indriyati - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh sanksi bunga penagihan dan tindakan penagihan aktif terhadap pembayaran tunggakan pajak di KPP Madya Malang (periode Januari 2014-Desember 2017) / Elysa Indriyati

Indriyati, Elysa (2019) Pengaruh sanksi bunga penagihan dan tindakan penagihan aktif terhadap pembayaran tunggakan pajak di KPP Madya Malang (periode Januari 2014-Desember 2017) / Elysa Indriyati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Indriyati Elysa. 2019. Pengaruh Sanksi Bunga Penagihan dan Tindakan Penagihan Aktif terhadap Pembayaran Tunggakan Pajak di KPP Madya Malang (Periode Januari 2014 Desember 2017). Skripsi Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dr. Dodik Juliardi S.E. M.M. Ak. Kata kunci Sanksi Bunga Penagihan Tindakan Penagihan Aktif Pembayaran Tunggakan Pajak. Pajak merupakan salah satu sumber penerimaan negara yang memiliki kontribusi paling besar dalam membiayai proses pembangunan. Adanya ketidakpatuhan Wajib pajak dapat berakibat pada timbulnya utang pajak. Sanksi bunga penagihan dikenakan kepada Wajib Pajak yang tidak atau kurang membayar utang pajak setelah tanggal jatuh tempo berakhir dan diikuti dengan tindakan penagihan aktif. Berdasarkan teori pencegahan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh sanksi bunga penagihan dan tindakan penagihan aktif terhadap pembayaran tunggakan pajak. Penelitian ini merupakan penelitian populasi dengan menganalisis seluruh Wajib Pajak Badan yang memiliki tunggakan pajak di KPP Madya Malang selama 48 bulan yaitu pada tahun 2014 2017. Analisis data menggunakan uji regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sanksi bunga penagihan tidak berpengaruh signifikan dan tindakan penagihan aktif berpengaruh positif dan signifikan terhadap pembayaran tunggakan pajak di KPP Madya Malang. Sanksi bunga penagihan dan tindakan penagihan aktif memiliki pengaruh sebesar 48 5% terhadap pembayaran tunggakan pajak sisanya dipengaruhi oleh faktor lain di luar penelitian ini. KPP Madya Malang diharapkan dapat meningkatkan efektivitas tindakan penagihan pajak dan pemahaman Wajib Pajak melalui kegiatan penyuluhan secara intensif.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Akuntansi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 06 May 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/98662

Actions (login required)

View Item View Item