Labok, Mariana (2014) Kemampuan menemukan gagasan utama teks berita pada siswa kelas VIII/2 SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang tahun 2013/2014 / Mariana Labok. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Labok Mariana. 2014. Kemampuan Menemukan Gagasan Utama Teks Berita pada Siswa VIII/2 SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang Tahun Pelajaran 2013/2014. Skripsi Jurusan Sastra Indonesia Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dr. Roekhan MPd. Kata kunci kemampuan menemukan gagasan utama teks berita. Salah satu kompetensi yang dikembangkan dalam pembelajaran membaca yaitu menemukan gagasan utama teks berita melalui membaca ekstensif. Pada siswa kelas VIII/2 SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang diharapkan mampu menemukan gagasan utama teks berita. Dewasa ini setiap orang dituntut untuk memiliki kemampuan menyerap dan menguasai informasi yang beredar karena sebagian besar informasi yang beredar dalam bentuk tulis seperti buku teks majalah jurnal dan surat kabar. Oleh karena itu pembelajaran menemukan gagasan utama teks berita ini sangat bermanfaat bagi kehidupan sehari-hari siswa. Secara umum tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kemampuan menemukan gagasan utama teks berita siswa kelas VIII/2 SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang. Secara khusus tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan informasi pokok teks berita pada aspek (1) Mampu mengidentifikasi informasi Faktual teks berita (2) Mampu menentukan Informasi Prosedural Teks berita 12288 12288 12288 12288 Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan deskriptif. Subject penelitian ini adalah siswa kelas VIII/2 SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang yang terdiri atas 36 siswa. Sampel diambil dari 28 siswa yang menghadiri kelas pada waktu pengambilan data. Data berupa skor kemampuan menemukan masalah utama teks berita. Data dikumpulkan dengan cara memberikan teks berita kepada siswa disertai dengan soal yang berkaitan dengan teks berita yang diberikan. Data yang diperoleh berupa jawaban siswa atas soal yang telah diberikan. Kemudian data dianalisis dengan cara memberikan skor pada jawaban yang telah ditulis siswa. Dari skor yang diperoleh peneliti dapat mengetahui tingkat kemampuan membaca siswa. 12288 12288 12288 12288 Berdasarkan analisis dalam penelitian ini secara umum dapat diketahui bahwa kemampuan menemukan masalah utama teks berita siswa kelas VIII/2 SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang mampu mencapai standar ketuntasan hal ini dibuktikan sebanyak 25% (28 siswa) mendapatkan nilai 8805 75 yang artinya melebihi standar pencapaian ketuntasan sebanyak 70% sedangkan kemampuan menemukan masalah utama teks berita siswa kelas VIII/2 SMP Laboratorium Universitas Negeri Malang peraspek dapat dinyatakan mampu 12288 12288 12288 12288 Berdasarkan hasil penelitian disarankan kepada guru bahasa Indonesia untuk memanfaatkan hasil penelitian ini sebagai bahan acuan dan bahan masukan dalam menyusun materi pembelajaran bahasa Indonesia yang lebih kreatif dan inovatif khususnya pada kompetensi dasar menemukan masalah utama teks berita. Kepada peneliti selanjutnya hasil penelitian ini dapat dijadikan referensi dalam melakukan penelitian sejenis dan disarankan untuk menggunakan sumber dan media pembelajaran yang lain yang lebih menarik dan lebih kreatif sehigga dapat mengukur kemampuan siswa dengan baik dan maksimal.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Indonesia (IND) > S1 Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia dan Daerah |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 18 Nov 2014 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2014 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/9572 |
Actions (login required)
View Item |