Perancangan iklan dinamik 3D sebagai media promosi pariwisata Kota Malang / Firda Qurrota A'yun - Repositori Universitas Negeri Malang

Perancangan iklan dinamik 3D sebagai media promosi pariwisata Kota Malang / Firda Qurrota A'yun

A'yun, Firda Qurrota (2019) Perancangan iklan dinamik 3D sebagai media promosi pariwisata Kota Malang / Firda Qurrota A'yun. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN A yun Firda Qurrota. 2019. Perancangan Iklan Dinamik 3D Sebagai Media Promosi Pariwisata Kota Malang. Skripsi Jurusan Seni dan Desain Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Sarjono M.Sn (II) Yon Ade Lose Hemanto S.Sn M.Sn. Kata Kunci Perancangan Iklan 3 Dimensi Media Promosi Pariwisata Kota Malang Kota Malang dikenal dengan beraneka ragam sebutan salahsatunya yaitu kota wisata karena kondisi daerahnya serta fasilitas yang tersedia sehingga image kota wisata tertatam dibenak khalayak. Namun image tersebut tidak sesuai dengan kenyataannya khalayak kurang mengetahui tentang pariwisata Kota Malang. Image kota wisata yang terbangun dibenak khalayak harus dimanfaatkan untuk mengembangkan pariwisata Kota Malang sehingga perlu adanya media promosi kurangnya media promosi pariwisata Kota Malang menjadi faktor utama tidak dikenalnya pariwisata Kota Malang. Media promosi bisa diwujudkan dalam banyak media salahsatunya iklan. Iklan disampaikan dalam berbagai bentuk salah satunya dalam bentuk digital maksudnya adalah iklan yang disampaikan menggunakan alat bantu elektronik digital. Tujuan perancangan adalah menciptakan media promosi berupa iklan dinamik 3D pariwisata Kota Malang yang diharapkan dapat meningkatkan daya tarik dan berkunjung ke pariwisata Kota Malang. Perancangan ini menggunakan Metode Perancangan Periklanan milik Drs. Sadjiman Ebdi Sanyoto dan teori periklanan AIDA sehingga terdapat 3 metode kreatif perencanaan media perencanaan kreatif dan perencanaan tata desain. Perancangan ini menghasilkan produk berupa iklan online dan offline. Iklan online merupakan iklan dinamik 3D yang dapat diakses melalui mobile application dan social media instagram sedangkan iklan offline merupakan iklan yang memuat barcode untuk mengarah ke iklan online brosur billboard dan stiker (ambient media). Media tersebut guna mempromosikan pariwisata Kota Malang sehingga pariwisata Kota Malang dapat dikenal khalayak umum.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Seni dan Desain (SED) > S1 Desain Komunikasi Visual
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 11 Dec 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/92287

Actions (login required)

View Item View Item