Wulansari, Resita (2016) Pengembangan media 3 dimensi ("Busy Book") bina diri memakai sepatu bertali untuk siswa tunagrahita di SMPLB Idayu 01 Kota Malang / Resita Wulansari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Wulansari Resita. 2016. Pengembangan Media 3 Dimensi ( Busy book ) binadiri Memakai Sepatu Bertali untuk Siswa Tunagrahita di SMPLB Idayu Kota Malang. Skripsi Jurusan Pendidikan Luar Biasa Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang Pembimbing (I) Dra. Wiwik Dwi Hastuti S.Pd M.Pd (II) Eka Pramono Adi S.IP M.Si Kata kunci Media 3 dimensi busy book binadiri tunagrahita memakai sepatu bertali Ketrampilan binadiri bagi peserta didik dengan hambatan intelektual atau Tunagrahita perlu diselenggarakan melalui kegitan yang bertahap dan berkelanjutan.Dalam pelaksanaan program bina diri memerlukan banyak ketrampilan dan pemenuhan media pembelajaran yang inovatif dan variatif mampu membantu peserta didik menguasai kehidupan sosialnya maupun kehidupan praktis untuk merawat diri. Tujuan pengembangan ini adalah menghasilkan sebuah produk pengembangan Media 3 Dimensi ( Busy book ) binadiri Memakai Sepatu Bertali untuk Siswa Tunagrahita di SMPLB Idayu Kota Malang. Pengembangan Media 3 Dimensi ( Busy book ) binadiri Memakai Sepatu Bertali untuk Siswa Tunagrahita di SMPLB Idayu Kota Malang ini mengadaptasi langkah- langkah model pengembangan research and development dari Borg and Gall. Analisis yang digunakan yaitu kuantitatif dan kualitatif untuk menganalisis hasil pengumpulan data dari penelitian awal (analisis kebutuhan) dan validasi ahli Berdasarkan hasil observasi kepada siswa dan wawancara dengan pihak sekolah di SMPLB Idayu 01 kota Malang diperoleh data bahwa 100% siswa SMPLB Idayu 01 kota malang memerlukan pengadaan media pembelajaran berupa media 3 Dimensi untuk peserta didik tunagrahita khususnya dalam pengajaran materi program khusus binadiri memakai sepatu bertali. Berdasarkan analisis tersebut pengembang membuat media 3 dimensi bertemakan kegiatan memakai sepatu bertali berbentuk Busy book yang didalamnya terdapat lembaran-lembaran yang dapat membantu siswa dalam melaksanakan serta memahami tahapan memakai sepatu bertali. Hasil Pengembangan Media 3 Dimensi ( Busy book ) binadiri Memakai Sepatu Bertali untuk Siswa Tunagrahita di SMPLB Idayu Kota Malang diperoleh data sebagai berikut (1) Validasi ahli materi sebesar 98% (sangat valid/ sangat layak) (2) validasi ahli media sebesar 100% (sangat valid/sangat layak) (3) validasi ahli materi 2 sebesar 88.75% (sangat valid/sangat layak. Hasil pengembangan secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa Pengembangan Media 3 Dimensi ( Busy book ) binadiri Memakai Sepatu Bertali untuk Siswa Tunagrahita di SMPLB Idayu Kota Malang sangat layak digunakan pada pembelajaran binadriri memakai sepatu bertali bagi siswa tunagrahita SMPLB Idayu 01 Malang. Berdasarkan hasil penelitian tersebut maka saran yang diajukan adalah diharapkan dikembangkan lagi supaya lebih variatif sehingga dapat mencapai tujuan yang maksimal tidak hanya di SMPLB Idayu 01 Kota Malang saja tapi juga disekolah lain.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Pendidikan Luar Biasa(PLB) > S1 Pendidikan Luar Biasa |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 01 Aug 2016 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2016 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/8887 |
Actions (login required)
View Item |