Efektivitas penggunaan media video terhadap perolehan hasil belajar mengidentifikasi unsur 5W + 1H dalam berita pada mata pelajaran bahasa Indonesia kelas VII di SMP Muhammadiyah 08 Kota Batu / Reza Maulana - Repositori Universitas Negeri Malang

Efektivitas penggunaan media video terhadap perolehan hasil belajar mengidentifikasi unsur 5W + 1H dalam berita pada mata pelajaran bahasa Indonesia kelas VII di SMP Muhammadiyah 08 Kota Batu / Reza Maulana

Maulana, Reza (2017) Efektivitas penggunaan media video terhadap perolehan hasil belajar mengidentifikasi unsur 5W + 1H dalam berita pada mata pelajaran bahasa Indonesia kelas VII di SMP Muhammadiyah 08 Kota Batu / Reza Maulana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Maulana Reza. 2017. Efektivitas Penggunaan Media Video Terhadap Perolehan Hasil Belajar Mengidentifikasi Unsur 5W 1H Dalam Berita Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Kelas VII di SMP Muhammadiyah 08 Kota Batu. Skripsi Jurusan Teknologi Pendidikan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Agus Wedi M.Pd. (II) Arafah Husna S.Pd M.Med.Kom. Kata Kunci Kuantitatif Video Pembelajaran Bahasa Indonesia SMP. Media video merupakan media audio visual karena video dapat menampilkan sebuah gambar bergerak dan suara. Gambar yang disajikan dalam video pun bisa berupa fakta maupun fiktif bisa bersifat informatif edukatif maupun instruksional. Tujuan pembelajaran dengan menggunakan media video adalah dapat membangkitkan motivasi dan menarik perhatian siswa dengan adanya media video diharapkan perhatian siswa selalu mengarah pada materimateri yang ada didalam video. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas penggunaan media video terhadap perolehan hasil belajar dalam pembelajaran Bahasa Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode penelitian Quasi Eksperimental Design (penelitian eksperimen semu). Quasi Eksperimental Design bertujuan untuk mengetahui perbedaan antara dua variabel atau kelompok yang menjadi subjek penelitian. Desain penelitian ini menggunakan desain Nonequivalent control group design. Dalam desain ini terdapat dua kelompok yaitu kelompok eksperimen (kelas 7B) dan kelompok kontrol (kelas 7A). Dari nilai pretest siswa kelas kontrol memiliki nilai rata-rata 70 30 sedangkan kelas eksperimen memiliki nilai rata-rata 69 64. Pada kelas kontrol nilai terendah yang didapatkan siswa sebesar 45 dan nilai tertinggi yang didapatkan siswa sebesar 90. Sedangkan untuk kelas eksperimen nilai terendah yang didapatkan siswa sebesar 45 dan nilai tertinggi sebesar 90. Dari nilai posttest siswa kelas kontrol memiliki nilai rata-rata 74 41 sedangkan kelas eksperimen memiliki nilai rata-rata 71 41. Pada kelompok kontrol nilai terendah yang didapatkan siswa sebesar 40 dan nilai tertinggi yang didapatkan siswa sebesar 90. Sedangkan untuk kelas eksperimen nilai terendah yang didapatkan siswa sebesar 50 dan nilai tertinggi sebesar 90. Setelah melakukan uji t pada hasil belajar siswa yang didapatkan dari nilai posttest didapatkan nilai signifikansi 0 268. Dari hasil data di atas data selanjutnya dibandingkan dengan pedoman pengambilan keputusan 0 268 0 05 maka H0 diterima. Berdasarkan hasil yang diperoleh dari uji t dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan media video tidak efektif dalam mempengaruhi hasil belajar siswa pada materi berita mengidentifikasi unsur 5W 1H mata pelajaran Bahasa Indonesia. Meskipun media video tidak efektif dalam mempengaruhi hasil belajar siswa kelas 7 pada materi berita pembelajaran dengan menggunakan media video ini telah memberikan beberapa nilai positif yaitu jumlah siswa kelas kontrol yang mendapatkan nilai dibawah nilai KKM lebih banyak dari siswa kelas eksperimen. Pada siswa kelas kontrol yang mendapat nilai dibawah nilai KKM yakni sebesar 16 orang sedangkan dari kelas eksperimen yang mendapatkan nilai dibawah KKM adalah sebesar 13 orang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S1 Teknologi Pendidikan
Depositing User: library UM
Date Deposited: 02 Nov 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/720

Actions (login required)

View Item View Item