Penyelenggaraan program parenting education (studi kasus di TK Muslimat NU 01 Kecamatan Yosowilangun Lumajang) / Choirotun Nisak - Repositori Universitas Negeri Malang

Penyelenggaraan program parenting education (studi kasus di TK Muslimat NU 01 Kecamatan Yosowilangun Lumajang) / Choirotun Nisak

Nisak, Choirotun (2019) Penyelenggaraan program parenting education (studi kasus di TK Muslimat NU 01 Kecamatan Yosowilangun Lumajang) / Choirotun Nisak. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Nisak Choirotun. 2018. Penyelenggaraan Program Parenting Education Studi Kasus di TK Muslimat NU 01 Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang.Skripsi Jurusan Pendidikan Luar Sekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Drs. M. Ishom Ihsan M.Pd. (II) Dr. Ellyn Sugeng Desyanty S.Pd M.Pd. Kata Kunci Penyelenggaraan Program Parenting Education TK Muslimat NU Penyelenggaraan program parenting education bagi orangtua anak usia dini merupakan bagian dari program pendidikan anak usia dini secara keseluruhan. Program parenting education diharapkan dapat menjadikan orangtua sebagai mitra kerja atau sebagai pendidik dirumah agar mampu menjalankan tugasnya sebagai pendidik. Fokus dalam penelitian ini adalah penyelenggaraan program parenting education dilembaga TK Muslimat NU ditinjau dari sisi perencanaan pengorganisasian penggerakan dan pengawasan. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan rancangan penelitian studi kasus. Teknik pengambilan data menggunakan wawancara observasi dan dokumentasi. Prosedur analisis data dalam penelitian ini meliputi (1) reduksi data merangkum pokok-pokok data yang dikumpulkan (2) penyajian data melaksanakan penggalian data (3) memverifikasi data atau penarikan kesimpulan data yang telah diperoleh (4) membahas mengenai penyelenggaraan program parenting education untuk pemeriksaan keabsahan data peneliti melakukan ketekunan pengamatan dan trianggulasi. Hasil penelitian yang diperoleh dalam penelitian ini bahwa (1) perencanaan program parenting education yang ada di lembaga TK Muslimat NU 01 melibatkan seluruh pihak sekolah pihak-pihak yang terlibat adalah kepala sekolah pendidik orangtua peserta didik dan komite sekolah (2) pengorganisasian tim paguyuban membentuk sebuah struktur organisasi (3) penggerakan penyelenggara menggerakkan menggunakan undangan dan melalui sosia media seperti Whatsapp dan BBM metode yang disampaikan dalam kegiatan memakai prinsip andragogi (4) pengawasan dilakukan yayasan TK kepala sekolah TK dan pendidik dengan mengoreksi kekurangan dari kegiatan. Saran dari penelitian ini yang meliputi (1) bagi lembaga TK Muslimat NU diharapkan dapat menyelaraskan waktu antara kegiatan program parenting education dan waktu luang orangtua peserta didik (2) bagi pendidik diharapkan mampu menciptakan program-program yang lebih kreatif lagi dan dapat merangsang ketertarikan orangtua untuk datang ke sekolah dan berpartisipasi penuh dalam setiap penyelenggaraan kegiatan serta tetap menjaga jalinan komunikasi dan kerja sama yang baik antara sesama pendidik dan orangtua peserta didik dalam memantau tumbuh kembang peserta didik (3) bagi orangtua peserta didik diharapkan ikut berpatisipasi penuh dalam perencanaan pengorganisasian penggerakan sampai dengan pengawasan. Karena program yang di selenggarakan pihak sekolah merupakan program untuk orangtua dimana program tersebut menjadi media komunikasi antara pihak sekolah dan orangtua terkait pertumbuhan dan perkembangan anaknya. Sehingga saran-saran dari orangtua sangat dibutuhkan oleh pihak sekolah karena orangtua merupakan pihak yang paling mengerti terkait apa yang baik dan cocok untuk anak.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Pendidikan Luar Sekolah (PLS) > S1 Pendidikan Luar Sekolah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 22 Aug 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/69358

Actions (login required)

View Item View Item