Pratiwi, Devi Dwi (2017) Analisis kesalahan ejaan dalam karangan narasi siswa kelas IV SD se-gugus 03 Kecamatan Tulangan Kabupaten Sidoarjo / Devi Dwi Pratiwi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Pratiwi Devi Dwi. 2017. Analisis Kesalahan Ejaan dalam Karangan Narasi Siswa Kelas IV SD SE-GUGUS 03 Kecamatan Tulangan Kabupaten Sidoarjo. Skripsi Prodi S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar Jurusan Kependidikan Dasar dan Prasekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Achmad Taufiq M.Pd (II) Dra. Murtiningsih M.Pd. Kata kunci Kesalahan Ejaan Menulis Karangan Narasi. Keterampilan berbahasa mencakup empat komponen diantaranya menyimak berbicara membaca dan menulis. Narasi merupakan suatu istilah berasal dari kata bahasa Inggris narration yang artinya cerita. Narasi adalah bentuk karangan yang menyajikan serangkaian peristiwa menurut terjadinya dengan maksud untuk memberikan arti pada sebuah kejadian atau serentetan kejadian agar pembaca dapat memetik hikmah dari cerita itu (Suparno dan Yunus 2008 4.54). Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif. Penelitian ini mendeskripsikan tentang analisis kesalahan ejaan dalam karangan narasi kelas IV yang menggunakan jenis metode penelitian deskriptif. Ditujukan untuk mendeskripsikan atau menggambarkan fenomena-fenomena yang ada baik yang bersifat alamiah ataupun rekayasa manusia. Penelitian ini berusaha untuk membuat deskripsi yang baik dan akurat berdasarkan fakta-fakta maupun fenomena yang diselidiki. Oleh sebab itu jenis metode penelitian ini dipilih peneliti karena datanya berupa paparan kata-kata dalam menganalisis karangan narasi pada siswa kelas IV SD semester II. Kesalahan penggunaan tanda titik dalam karangan siswa sebanyak 351 butir dengan presentase sebesar 25 5% yang masuk dalam kategori kesalahan sedikit.Kesalahan penggunaan tanda koma dalam karangan siswa sebanyak 267 butir dengan presentase sebesar 19 4% yang masuk dalam kategori kesalahan sedikit.Kesalahan penggunaan tanda koma dalam karangan siswa sebanyak 9 butir dengan presentase sebesar 0 6% yang masuk dalam kategori kesalahan sedikit. Kesalahan huruf kapital yang terjadi dalam karangan narasi siswa kelas IV SD se-gugus 03 kecamatan Tulangan kabupaten Sidoarjo sebanyak 750 butir dengan presentase sebesar 54 5% yang masuk dalam kategori banyak. Berdasarkan kesimpulan di atas peneliti memberi saran bagi (1) guru agar lebih memperhatikan penggunaan ejaan dalam tulisan siswa. Guru sebaiknya selalu menunjukkan kesalahan-kesalahan yang sering dilakukan siswa dan guru selalu mengingatkan agar siswa tidak melakukan kesalahan yang sama. (2) siswa agar lebih teliti dalam penulisan. (3) peneliti selanjutnya melakukan penelitian kesalahan ejaan pada aspek yang lain misalnya penggunaan huruf miring huruf tebal tanda hubung tanda petik dll.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 10 Oct 2017 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2017 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/6733 |
Actions (login required)
View Item |