Nurgiyanto, Heru (2011) Penerapan pembelajaran siklus belajar berbantuan media animasi komputer untuk meningkatkan keterampilan kerja ilmiah dan hasil belajar IPA siswa kelas VIII-H SMP Negeri 4 Kepanjen Kabupaten Malang / Heru Nurgiyanto. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata kunci animasi komputer hasil belajar kerja ilmiah siklus belajar. Proses pembelajaran fisika di SMP Negeri 4 Kepanjen Kabupaten Malang sebenarnya sudah cukup baik hanya saja aplikasi pembelajaran yang me nga rah kan pada meningkatkan keterampilan kerja ilmiah masih belum dapat dikembang kan. Hasil diskusi dengan guru mata pelajaran dan pengamatan proses pem be lajaran IPA (fisika) di kelas VIII-H ditemukan per ma sa lah an rendahnya keteram pilan kerja ilmiah siswa dan hasil belajar siswa. Siswa yang tuntas belajar pada kelas tersebut belum mencapai 85% se hing ga ke las dinyatakan belum mencapai kriteria ketuntasan minimal. Untuk mengatasi masalah dalam kegiatan pembelajaran di kelas tersebut perlu adanya perbaikan model pembelajaran. Salah satu model pembe lajaran yang dianggap sesuai untuk menyelesaikan per masalahan tersebut adalah Pembelajaran Siklus Belajar Berbantuan Media Animasi Komputer. Siklus belajar menyajikan pembelajaran melalui suatu rangkaian kerja ilmiah nilai dan sikap ilmiah. Media animasi komputer membantu memperjelas peristiwa yang terjadi sangat cepat atau sangat lambat. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilak sa na-kan dalam dua siklus dan masing-masing siklus terdiri dari tiga kali pertemuan. Pe ngumpulan data dilaksanakan pada bulan Juli sampai September 2010. Subjek yang diteliti adalah siswa kelas VIII-H SMP Negeri 4 Kepanjen Kabupaten Ma-lang yang berjumlah 25 siswa terdiri dari 11 siswa laki-laki dan 14 siswa perem pu-an. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi menggunakan lembar observasi yang dilakukan oleh observer dan tes tertulis. Data diana li sis dengan menggunakan model alur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Penerapan Pembelajaran Siklus Be la-jar Berbantuan Media Animasi Komputer dapat meningkatkan keterampilan kerja il mi ah dan hasil belajar IPA pokok bahasan Cahaya siswa di kelas VIII-H SMP Negeri 4 Kepanjen Kabu pa ten Malang. Persentase ke ter capaian keteram pilan kerja ilmiah siswa sebe sar 72 18% pada siklus I meningkat menjadi 86 52% pada siklus II. Nilai rata-rata kelas pada siklus I sebesar 75 00 meningkat menjadi 79 56 pada siklus II. Ke tun ta san klasikal hasil bela jar kognitif meningkat dari siklus I ke siklus II dari 76% menjadi 88%. Hasil belajar psikomotorik meningkat dari 82 60% menjadi 88 43%. Guru mata pelajaran disarankan untuk menerapkan pembelajaran siklus belajar berbantuan media animasi komputer pada pokok bahasan dengan karakteristik yang sesuai misalnya kalor dan listrik dan dilakukan dengan tahapan yang sesuai. Peneliti lain juga disarankan untuk melakukan penelitian tentang keefektifan siklus belajar berbantuan media animasi komputer untuk mening katkan hasil belajar kognitif siswa.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana(PS) > S2 Pendidikan Dasar |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 02 Mar 2011 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2011 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/62526 |
Actions (login required)
View Item |