Pengaruh penerapan tipe blended learning dengan potensi akademik terhadap hasil belajar mahasiswa Universitas Negeri Malang / Nurul Meliasih - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh penerapan tipe blended learning dengan potensi akademik terhadap hasil belajar mahasiswa Universitas Negeri Malang / Nurul Meliasih

Meliasih, Nurul (2015) Pengaruh penerapan tipe blended learning dengan potensi akademik terhadap hasil belajar mahasiswa Universitas Negeri Malang / Nurul Meliasih. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Meliasih Nurul 2015. Pengaruh Penerapan Tipe Blended Learning dengan Potensi Akademik terhadap Hasil Belajar Mahasiswa Universitas Negeri Malang. Tesis Program Studi Pendidikan Kejuruan Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Waras Kamdi M. Pd (II) Dr. H. M. Alfian Mizar M.P. Kata Kunci blended learning potensi akademik hasil belajar. Blended learning telah diterima dan diimplementasikan secara luas termasuk di kalangan pendidikan tinggi. Berbagai hasil penelitian tentang pembelajaran modern juga turut mendukung pertumbuhan dan penyebaran model- model blended learning di berbagai tempat. Tujuan penelitian ini adalah untuk 1) mengetahui apakah terdapat perbedaan hasil belajar food control kelompok mahasiswa yang belajar dengan tipe blended learning individual rotation dan kelompok mahasiswa yang belajar dengan flipped classroom 2) mengetahui apakah terdapat perbedaan hasil belajar food control kelompok mahasiswa yang memiliki potensi akademik tinggi dan kelompok mahasiswa yang memiliki potensi akademik rendah pada penerapan tipe blended learning individual rotation dan flipped classroom 3) mengetahui apakah terdapat interaksi antara tipe blended learning individual rotation dan flipped classroom dengan potensi akademik terhadap hasil belajar food control mahasiswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode penelitian eksperimen untuk mengetahui keberadaan Aptitude-Treatment Interaction (ATI). Jenis penelitian ini termasuk penelitian kuasi eksperimen (eksperimen semu) yang dilakukan pada mata kuliah food control Prodi Pendidikan Tata Boga Jurusan Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang. Adapun desain kuasi eksperimental dalam penelitian ini menggunakan desain faktorial 2x2. Penelitian ini menemukan bahwa H0 gagal ditolak sehingga interpretasi menunjukkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar pada matakuliah food control kelompok mahasiswa yang belajar dengan tipe blended learning individual rotation dan kelompok mahasiswa yang belajar dengan flipped classroom artinya bahwa temuan penelitian tidak sejalan dengan teori yang sudah ada maupun dengan lingkungan yang sebenarnya. Keputusan ideal dari penelitian ini adalah menolak H0 mengingat tidak ditemukan kajian teori yang mengunggulkan salah satu metode. Diketahui bahwa letak kesalahan peneliti merupakan kesalahan tipe II yaitu gagal menolak hipotesis nol (H0) yang salah. Sementara itu hasil perhitungan statistik pada penelitian ini menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan hasil belajar food control kelompok mahasiswa yang memiliki potensi akademik tinggi dan kelompok mahasiswa yang memiliki potensi akademik rendah pada penerapan tipe blended learning individual rotation dan flipped classroom. Temuan penelitian juga menunjukkan bahwa potensi akademik tidak memiliki interaksi yang signifikan dengan kedua tipe blended i learning tersebut. Penerapan tipe blended learning individual rotation dan flipped classroom pada mahasiswa yang sedang nempuh matakuliah food control di Universitas Negeri Malang memiliki pengaruh positif dan berfungsi dengan baik pada mahasiswa dengan potensi akademik tinggi maupun rendah. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa individual rotation dan flipped classroom memiliki peluang yang sama untuk diterapkan di matakuliah lain dengan karakteristik yang sama.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > S2 Pendidikan Kejuruan
Depositing User: library UM
Date Deposited: 22 Jun 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/61914

Actions (login required)

View Item View Item