Produksi bioetanol secara biologis berbahan dasar ampas tebu dan pengembangannya sebagai modul mikrobiologi mahasiswa S1 Pendidikan Biologi Universitas Negeri Malang / Indri Pratiwi - Repositori Universitas Negeri Malang

Produksi bioetanol secara biologis berbahan dasar ampas tebu dan pengembangannya sebagai modul mikrobiologi mahasiswa S1 Pendidikan Biologi Universitas Negeri Malang / Indri Pratiwi

Pratiwi, Indri (2018) Produksi bioetanol secara biologis berbahan dasar ampas tebu dan pengembangannya sebagai modul mikrobiologi mahasiswa S1 Pendidikan Biologi Universitas Negeri Malang / Indri Pratiwi. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

vi RINGKASAN Pratiwi Indri. 2018. Produksi Bioetanol Secara Biologis Berbahan Dasar Ampas Tebu dan Pengembangannya Sebagai Modul Mikrobiologi Mahasiswa S1 Pendidikan Biologi Universitas Negeri Malang. Jurusan Pendidikan Biologi Program Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Prof. Dr. agr. Mohamad Amin S.Pd. M.Si. (2) Dr. Endang Suarsini M.Ked. Kata kunci Bioetanol biologis ampas tebu modul Mikrobiologi Mikrobiologi merupakan salah satu matakuliah wajib di program studi pendidikan Biologi Universitas Negeri Malang untuk mahasiswa S1. Capaian pembelajaran matakuliah ini disesuaikan dengan KKNI untuk Strata 1 (tingkatan 6). Berdasarkan hasil analisis pada 30 mahasiswa yang sudah menempuh matakuliah Mikrobiologi sebanyak 80% hanya memahami beberapa materi 20% lainnya memahami setiap materi yang diajarkan. Mikrobiologi yang diajarkan dibagi menjadi beberapa bidang 50% mahasiswa minat pada bidang industri 30% bidang kesehatan 10% bidang pangan dan 10% bidang lingkungan. Sebanyak 75% mahasiswa yang minat pada bidang mikrobiologi industri mengalami kesulitan dalam hal memperoleh sumber belajar yang mendukung sehingga capaian pembelajaran pada matakuliah ini belum tercapai maksimal. Penelitian dan pengembangan ini terdiri dari 2 tahap yaitu penelitian laboratorium dan penelitian pengembangan. Adapun tujuan dari penelitian ini pada tahap I ialah untuk mengetahui modifikasi terbaik dari perlakuan pemberian dan konsentrasi ragi serta perlakuan ada tidaknya shaker sedangkan tujuan penelitian tahap 2 ialah untuk menghasilkan modul untuk matakuliah Mikrobiologi berbasis penelitian produksi bioetanol secara biologis dari ampas tebu yang valid dan efektif. Pengumpulan data pada tahap pertama dimulai dari kegiatan praperlakuan dan kegiatan perlakuan. Kegiatan perlakuan ini terdiri dari 2 tahap yaitu hidrolisis dan fermentasi. Untuk mengetahui kadar gula reduksi digunakan pengukuran metode Nelson-Somogy dan kadar etanol menggunakan alat pocket refractometer. Pengumpulan data pada tahap 2 menggunakan model pengembangan ADDIE (Analize Design Develope Implementasi dan Evaluate). Hasil penelitian ini diantaranya (1) modifikasi terbaik dari perlakuan pemberian secara langsung dan konsentrasi ragi 2g serta perlakuan shaker menghasilkan kadar bioetanol tertinggi dari ampas tebu ialah 2 5%. (2) Dihasilkan modul berbasis penelitian pembuatan bioetanol secara biologis berbahan dasar ampas tebu yang telah disusun dan dinyatakan valid serta mudah digunakan sehingga dapat dimanfaatkan dalam pembelajaran matakuliah Mikrobiologi untuk meningkatkan hasil belajar kognitif mahasiswa.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S2 Pendidikan Biologi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 06 Aug 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/60790

Actions (login required)

View Item View Item