Azmi, Ikhwanul (2015) Analisis filogeni kerbau (Bubalus bubalis) endemik lokal dari wilayah Indonesia Bagian Tengah dengan gen cyt B sebagai modul teknik analisis biologi molekuler Universitas Negeri Malang / Ikhwanul Azmi. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Azmi Ikhwanul. 2015. Analisis Filogeni Kerbau(Bubalus Bubalis) Endemik Lokal dari Wilayah Indonesia Bagian Tengah dengan Gen Cyt B Sebagai Modul Teknik Analisis Biologi Molekuler Universitas Negeri Malang. Tesis Program Studi Pendidikan Biologi Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof.Dr.agr. H. Mohamad Amin. S.Pd M.Si (II) Dr. Hj. Endang Suarsini M.Ked. Kata Kunci Filogeni Kerbau cyt b pengembangan modul. Populasi kerbau di wilayah Indonesia bagian tengah seperti Bali NTB dan Sulawesi mengalami penurunan. Penyebab penurunan populasi kerbau adalah banyak terjadi inbreeding. Sebagai upaya konservasi untuk menghindari inbreeding diperlukan identifikasi variasi genetik kerbau secara molekuler berupa analisi filogeni dengan gen cyt b.Teknik Biologi molekuler yang dimanfaatkan dalam hal analisis filogeni adalah isolasi DNA purifikasi uji kualitatif dan kuantitatif DNA isolat PCR dan sekuensing. Teknik-teknik tersebut diajarkan pada matakuliah TABM. Kegiatan utama dari Matakuliah TABM adalah memahami teknik dan melakukan analisis.Bahan ajar berupa modul pernah dikembangkan dan digunakan dalam proses perkuliah TABM namun selama ini modul yang dikembangkan belum ada yang berisi materi mengenai analisis filogeni kerbau. Diperlukan pengembangan modul TABM yang berisi materi analisis filogeni kerbau. Tujuan dari penelitian ini yang pertama adalahmendeskripsikan variasi genetik DNA kerbau dari wilayah Indonesia bagian tengah dengan gen cyt b meliputi pohon filogeni similaritas jarak genetik dan varian. Tujuan yang kedua adalah menghasilkan bahan ajar berupa modul untuk mahasiswa S1 Biologi Universitas Negeri Malang pada matakuliah TABM berdasarkan analisis filogeni Bubalus bubalisdari wilayah Indonesia bagian tengah dengan gen cyt b. Penelitian ini terdiri atas 2 tahap. Penelitian tahap pertama penelitian di-lakukan di laboratorium Universitas Negeri Malang. Kegiatan yang dilakukan adalah isolasi DNA dari darah kerbau Indonesia Bagian Tengah Purifikasi DNA Isolat Separasi DNA isolat dengan nanodrop 2000 PCR separasi PCR dengan elektroforesis sekuen dan analisis filogeni dengan software mega 6.0. Penelitian tahap kedua adalah pengembangan modul teknik analisis biologi molekuler ana-lisis filogeni kerbau dengan gen cyt b menggunakan model Dick and Carey (2009). Tahapan dari model pengembangan Dick and Carey adalah identify instructional goal conduct instructional analysis analyze learners and contexts write performance objectives develop assessment instruments develop instructional strategy develop and select instructional materials design and conduct formative evaluation of instruction dan reverse instruction. Hasil penelitian tahap 1 yaitu variasi genetik dari kerbau lokal Indonesia bagian tengah yang meliputi rekonstruksi pohon fiogeni dengan metode NJ dan ME jarak genetik nilai similaritas dan nilai persentase varian menunjukkan bahwa kerbau Bali Lombok Bima dan Tanah Toraja kekerabatannya dekat. Hasil penelitian tahap 2 yaituModul Teknik Analisis Biologi Molekuler Analisis Filo-gen Kerbau dengan Gen Cyt B dinyatakan sangat baik setelah divalidasi. Keung-gulan dari modul ini yaitu (a) berisi materi yang yang berbasis penelitian sehingga materi yang ada pada modul dapat dikatakan mutakhir (b) berbentuk cetak se-hingga mempermudah mahasiswa untuk membacanya dan dapat dibawa kemana saja (c) dikemas dengan sampul berwarna (c) dilengkapi dengan soal umpan ba-lik dan kunci jawaban sehingga mahasiswa dapat mengukur sendiri tingkat pen-guasaan terhadap materi yang terdapat pada modul.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S2 Pendidikan Biologi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 23 Jul 2015 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2015 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/60540 |
Actions (login required)
View Item |