Penerapan reciprocal teaching untuk meningkatkan kemampuan komunikasi matematis siswa kelas X Far,asi SMK Wiyata Husada Batu / Tofan Adityawan - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan reciprocal teaching untuk meningkatkan kemampuan komunikasi matematis siswa kelas X Far,asi SMK Wiyata Husada Batu / Tofan Adityawan

Adityawan, Tofan (2017) Penerapan reciprocal teaching untuk meningkatkan kemampuan komunikasi matematis siswa kelas X Far,asi SMK Wiyata Husada Batu / Tofan Adityawan. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Adityawan Tofan. 2017. Penerapan Pembelajaran Reciprocal Teaching untuk Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa Kelas X Farmasi SMK Wiyata Husada Batu. Tesis Program Studi Pendidikan Matematika Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. Susiswo M.Si. (2) Dr. Abd. Qohar M.T Kata Kunci Pembelajaran Reciprocal Teaching Komunikasi Matematis Program Linear Pada observasi awal peneliti telah mengadakan tes awal tentang materi persamaan dan pertidaksamaan linear dan kuadrat pada kelas X Farmasi SMK Wiyata. Setelah dievaluasi ternyata ditemukan suatu masalah yaitu 50% siswa dalam kelas memiliki kemampuan komukasi matematika yang rendah selain itu apabila dilihat dari cara pembelajaran yang digunakan selama ini lebih menggunakan pembelajaran yang berpusat pada guru (teacher center). Jadi dapat dikatakan siswa hanya menerima materi saja dari guru tanpa adanya kegiatan mandiri yang mendorong untuk berfikir kritis. Oleh karena itu diperlukan suatu strategi pembelajaran baru yang dapat melatih kemandirian belajar siswa. Salah satu alternatif strategi pembelajaran yang dapat melatih kemampuan kemandirian siswa dalam belajar adalah pembelajaran dengan menggunakan strategi reciprocal teaching. Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan langkah-langkah pembelajaran reciprocal teaching yang dapat meningkatkan komunikasi matematis siswa kelas X Farmasi SMK Wiyata Husada Batu. Penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan di kelas X Farmasi SMK Wiyata Husada Batu pada rahun ajaran 2016/2017 yang berjumlah 24 siswa dengan 4 siswa laki-laki dan 20 perempuan. Penelitian ini dibagi menjadi dua siklus yaitu siklus I yang terdiri dari tiga kali pertemuan dan siklus II yang terdiri dari dua pertemuan. Dalam mengukur kemampuan komunikasi matematis siswa peneliti menggunakan hasil tes yang dilaksanakan pada akhir siklus. Hasil penelitian menunjukkan terjadi peningkatan komunikasi matematis siswa yang ditandai dengan peningkatan nilai rata-rata kelas dari tes awal sebesar 70 9 menjadi 8 1 pada siklus I dan 87 pada siklus II. Selain itu ketuntasan klasikal yang didapatkan sebesar 87% pada akhir siklus. Ini artinya kriteria keberhasilan yang telah dibuat oleh peneliti telah terpenuhi. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan strategi reciprocal teaching dapat meningkatkan komunikasi matematis siswa kelas X Farmasi SMK Wiyata Husada Batu. Langkah-langkah pembelajaran yang digunakan peneliti meliputi tiga langkah yaitu langkah pertama membaca dan memahami ini lembar kegiatan siswa langkah kedua melakukan empat tahapan reciprocal teaching dan yang ketiga menarik kesimpulan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S2 Matematika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 15 May 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/59652

Actions (login required)

View Item View Item