Santoso, Sandra (2010) Evaluasi kurikulum dan implementasinya di program studi teknik kimia politeknik negeri Malang dengan model CIPP / Sandra Santoso. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Santosa Sandra. Evaluasi Kurikulum dan Implementasinya Di Program Studi Teknik Kimia Politeknik Negeri Malang Dengan Model CIPP. Tesis Jurusan Teknologi Pembelajaran Program Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. Dr. I Nyoman Sudana Degeng M.Pd Pembimbing (II) Prof. Dr. I Wayan Ardhana M.A. Kata Kunci evaluasi kurikulum implementasi model CIPP Seiring dengan perkembangan dan tuntutan zaman seyogyanya setiap orang dalam bidang pekerjaannya masing-masing selalu berusaha untuk terus berkembang menuju hasil yang lebih baik. Begitu juga dalam bidang pendidikan untuk terus meningkatkan mutu pendidikan pemerintah secara terus menerus melakukan perubahan dan sosialisasi agar pendidikan lebih maju dari kondisi sebelumnya sebab pendidikan dalam arti luas berkaitan dengan upaya untuk mengembangkan aspek kehidupan seseorang. Berbagai usaha perbaikan dan penelitian mengenai cara-cara untuk meningkatkan efektifitas pendidikan sudah banyak dilakukan oleh para pendidik untuk meningkatkan keberhasilan studi mahasiswa. Dalam hal ini akan dipaparkan sebuah metode evaluasi kurikulum dan implementasinya di Program Studi Teknik Kimia Politeknik Negeri Malang dengan model CIPP yaitu metode evaluasi yang merupakan akronim yang merujuk pada empat tipe evaluasi evaluasi konteks (context evaluation) evaluasi input (input evaluation) evaluasi proses (process evaluation) dan evaluasi produk (product evaluation). Evaluasi kurikulum sebagai bagian integral dalam bidang pengembangan kurikulum dan teknologi pendidikan dirasa perlu untuk dilakukan pada semua jenjang pendidikan. Sehingga dari hasil evaluasi ini akan diperoleh perubahan yang lebih baik baik dari segi kompetensi lulusan maupun kualitas proses pembelajaran. Pada jurusan teknik kimia persoalan yang muncul adalah evaluasi terhadap kurikulum baik formal maupun operasional yang sesungguhnya hampir tidak pernah dilakukan selama kurun waktu sejak berdirinya jurusan tersebut hingga saat ini. Sistem pendidikan nasional membutuhkan sistem kurikulum yang mampu memberikan kontribusi maksimal dalam upaya menghadapi tantangantantangan pendidikan yang berkenaan dengan mutu sumber daya manusia Indonesia. Sebagai implikasi dari tuntunan dan kondisi demikian itu seyogyanya kurikulum diperbaiki. Dalam konteks ini peran dalam bidang evaluasi kurikulum patut mendapat penonjolan tertentu. Hasil dari evaluasi ini didapatkan bahwa proses pembelajaran di Jurusan Teknik Kimia POLINEMA masuk dalam kategori baik/sesuai/efektif yang meliputi penyampaian tujuan pembelajaran kejelasan materi kejelasan bahan ajar dan juga kejelasan sistem penilaian Hal ini didasarkan pada dokumentasi dan hasil kuisioner yang disebarkan kepada para mahasiswa dengan hasil tingkat kepuasan rerata 73 17%. Kurikulum yang digunakan telah sesuai dan mendukung tercapainya kompetensi lulusan DIII Program Studi Teknik Kimia POLINEMA. Meskipun mendukung tetapi kompetensi ini hanya bisa dimiliki mahasiswa setelah mahasiswa tersebut menempuh dan lulus dari semua matakuliah selama 6 semester sehingga diperoleh perubahan kurikulum DIII Tehnik Kimia Politeknik Negeri Malang berdasarkan usulan kompentensi dari tiga komisi dihasilkan kurikulum 5 1 5 semester kuliah dikampus dan 1 semester praktek kerja industri. Adapun perbandingan teori dan praktek 41% teori 59 % praktek. menghasilkan kurikulum 5 1. ABSTRACT Santosa Sandra. Curriculum Evaluation and Implementation In Chemical Enginering Department State Polytechnic of Malang With CIPP Model. Thesis Instructional Technology Department Postgraduate Program of State University of Malang. Advisor ( I) Prof. Dr. I Nyoman Sudana Degeng M.Pd (II) Prof. Dr. I Wayan Ardhana M.A. Keyword curriculum evaluation implementation model of CIPP Together with the development of the world and demand it is better that everyone develop their own quality of their. In the educational area it is also has to follow the demand of development and to increase it. Government simultaneously doing changes and socialized it in order to get a better quality of education condition than before because basically education is held to increase the quality of people. Many effort have already been done research on how to increase quality education have also been done by education practician. In this case it will be explained a method to evaluate curriculum and its implementation in Chemical Engineering Department State Polytechnic of Malang with CIPP model that is an evaluation method of representing acronym which refer to four type of evaluation context evaluation ( evaluation context) input evaluation ( input of evaluation) process evaluation ( evaluation process) and product evaluation ( evaluation product). Curriculum evaluation as an integral part in the field of development of education technology and curriculum felt important to be done at all of education levels. Therefore from the result of this evaluation a better change either from graduate competency and also quality process study will be obtained. The problem of chemical engineering department is that the evaluation of its curriculum either formal curriculum nor operational curriculum is never been done since the beginning up to know. National education system requires a curriculum system having capabilities to give maximum contribution in the effort of facing education challenges respectively to the quality of Indonesian human resource. As the implication the demand and that kind of condition it will be better to fix and improve the curriculum. In this context of role in the field of curriculum evaluation make a merit of certain extrusion The result of this evaluation is that the learning process in Chemical Engineering Department of POLINEMA entering the category of good effective covering the presenting the target of study clarity of items teaching materials as well as clarity of assessment system This matter is relied on result and documentation of kuesioner propagated to all student with result of storey level satisfaction of average 73 17%. Curriculum used has already suitable and supporting the grad interest of DIII Chemical Engineering Department of POLINEMA. Although it is supporting but this interest only own by the student after the student pass through and graduate from all the subject during 6 semester therefore the change of curriculum of DIII of Chemical Engineering of POLINEMA pursuant to proposal of competence from three commission yielded a curriculum of 5 1 5 semester study in campus and 1 semester for industrial job practice. The comparison of practice and theory is 41% theory and 59 % practice. yielding curriculum 5 1.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Teknologi Pendidikan (TEP) > S2 Teknologi Pembelajaran |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 04 Mar 2010 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2010 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/57077 |
Actions (login required)
View Item |