Habiba, Risma Nur (2019) Hubungan pola asuh orang tua terhadap minat anak remaja untuk bekerja di luar sektor pertanian (studi pada keluarga petani di Kecamatan Pakel Tulungagung) / Risma Nur Habiba. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Habiba Risma Nur. 2018. Hubungan Pola Asuh Orang Tua Terhadap Minat Anak Remaja Untuk Bekerja Di Luar Sektor Pertanian (Studi Pada Keluarga Petani di Kecamatan Pakel Tulungagung). Skripsi Jurusan Sosiologi Prodi Pendidikan Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing Anggaunitakiranantika M.Sosio. Kata Kunci Pola asuh orang tua minat anak remaja sektor pertanian Kecamatan Pakel Sektor Pertanian merupakan sektor utama yang dihasilkan oleh masyarakat desa. Dari tahun ke tahun usia pekerja di sektor pertanian semakin menua sedangkan generasi muda desa lebih memilih untuk bekerja di luar sektor pertanian. Anak remaja yang merupakan generasi muda desa merupakan pemegang kunci keberlangsungan sektor pertanian di masa depan. Orang tua sebagai pengasuh anak sejak dini hingga dewasa berperang penting dalam bekal anak untuk memahami lingkungan sekitar yang berguna di masa depan. Salah satu peran pengasuhan orang tua bagi anak adalah mengenalkan tentang berbagai pekerjaan di masa depan yang nantinya penting untuk pegagan anak untuk memilih pekerjaan di masa depan. Pengasuhan orang tua sangat berpengaruh terhadap minat anak remaja dalam memilih pekerjaan di luar sektor pertanian. Terdapat 4 jenis pola asuh orang tua yaitu pola asuh otoriter pola asuh otoritatif pola asuh penelantaran dan pola asuh memanjakan. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah sebagai berikut (1) Bagaimana penerapan pola asuh orang tua terhadap anak di Kecamatan Pakel (2) Bagaimana minat anak remaja untuk bekerja di luar sektor pertanian di Kecamatan Pakel (3) Bagaimana hubungan pola asuh orang tua terhadap minat anak remaja untuk bekerja di luar sektor pertanian di Kecamatan Pakel. Adapaun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pola asuh orang tua terhadap minat anak remaja untuk bekerja di luar sektor pertanian di Kecamatan Pakel. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan rancangan penelitian bersifat deskriptif korelasional. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket dengan populasi seluruh anak remaja di Kecamatan Pakel. Pengambilan sampel populasi menggunakan Cluster Sampling yaitu mengambil 3 desa di Kecamtan Pakel yaitu Desa Duwet Desa Kasreman Desa Gesikan. Pengambilan sampel responden menggunakan teknik Proportional Random Sampling dengan jumlah responden sebanyak 72 responden. Analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif dan korelasi product moment pearson dengan bantuan SPSS 23.00 for windows. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa minat anak remaja untuk bekerja di luar sektor pertanian tergolong tinggi yakni dengan persentase 64% berada pada interval 37 51-48 75 dan pola asuh orang tua yang paling banyak diterapkan oleh masyarakat Kecamatan Pakel adalah Pola asuh Otoritatitf dengan persentase 85% sejumlah 61 orang dari 72 responden. Hasil analisis Korelasi Product Moment Pearson menunjukkan bahwa nilai koefisien korelasi tertingi untuk variabel pola asuh orang tua adalah hubungan pola asuh orang tua otoritatif (X2) dan minat anak untuk bekerja di luar sektor pertanian (Y) 0 660 dengan signifikansi 0 000. Jika sig 0 000 0 05 maka kriteria pengujian hipotesis menyatakan bahwa H0 ditolak dan menerima H1. Hal ini berarti bahwa terdapat hubungan positif antara pola asuh orang tua Otoritatif terhadap minat anak remaja untuk bekerja di luar sektor pertanian. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa (1) Pola asuh yang paling banyak diterapkan masyarakat Kecamatan Pakel adalah pola asuh otoritatif (2) Minat anak remaja untuk bekerja di luar sektor pertanian tergolong tinggi (3) Terdapat hubungan positif pola asuh orang tua terhadap minat anak untuk bekerja di luar sektor pertanian. Saran yang diajukan berdasarkan permasalahan yaitu 1) diperlukan adanya sosialisasi kepada orang tua mengenai pentingnya mengolah pertanian berkelanjutan 2) Meningkatkan kepedulian generasi muda terhadap lingkungan tempat tinggal terutama terhadap pekerjaan pertanian berkelanjutan 3) pentingnya kerjasama antara orang tua dan anak dalam memperbaiki pengelolaan pertanian masa depan yang lebih baik lagi.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HM Sociology |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sosiologi > S1 Pendidikan Sosiologi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 21 Mar 2019 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2019 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/55817 |
Actions (login required)
View Item |