Dinamika Taman rekreasi Selecta di Desa Tulungrejo Kecamatan Bumiaji Kota Batu tahun 1930-2012 / Rosa Novia Reviadillah - Repositori Universitas Negeri Malang

Dinamika Taman rekreasi Selecta di Desa Tulungrejo Kecamatan Bumiaji Kota Batu tahun 1930-2012 / Rosa Novia Reviadillah

Reviadillah, Rosa Novia (2015) Dinamika Taman rekreasi Selecta di Desa Tulungrejo Kecamatan Bumiaji Kota Batu tahun 1930-2012 / Rosa Novia Reviadillah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Reviadillah Rosa Novia. 2014. Dinamika Taman Rekreasi Selecta di Desa Tulungrejo Kecamatan Bumiaji Kota Batu Tahun 1930-2012. Skripsi Jurusan Sejarah Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Slamet Sujud Purnawan Jati M.Hum. (II) Waskito S.Sos M.Hum. Kata Kunci dinamika Taman Rekreasi Selecta Desa Tulungrejo. Taman Rekreasi Selecta merupakan taman rekreasi yang berada di Desa Tulungrejo Kecamatan Bumiaji Kota Batu. Taman rekreasi ini merupakan cikal bakal pariwisata di Kota Batu. Taman Rekreasi Selecta pernah dibumihanguskan pada agresi militer kedua dan dibangun kembali oleh masyarat setempat. Selain itu Taman Rekreasi Selecta menjadi penting karena nilai historisnya yang pernah dikunjungi presiden Soekarno selaku presiden pertama Republik Indonesia. Taman Rekreasi Selecta juga berdampak positif terhadap kesejahteraan ekonomi masyarakat Kota Batu. Hal inilah yang menarik minat peneliti untuk mengkaji dinamika taman rekreasi tersebut. Tujuan penelitian ini adalah (1) Mengetahui latar belakang berdirinya Taman Rekreasi Selecta Batu (2) Mengetahui dinamika Taman Rekreasi Selecta di Desa Tulungrejo Kecamatan Bumiaji Kota Batu tahun 1930-2012. Penelitian ini merupakan penelitian sejarah. Terdapat lima langkah yang ditempuh yakni pemilihan topik heuristik kritik interpretasi dan historiografi. Pemilihan topik menggunakan dua pendekatan yaitu kedekatan emosional dan kedekatan intelektual. Heuristik adalah pengumpulan sumber sejarah yang terdiri atas sumber primer dan sekunder. Kritik bertujuan untuk mencari kebenaran dengan cara mengecek keabsahan data yang diperoleh. Kritik sumber dapat dilakukan dengan dua cara yaitu kritik eksternal dan kritik internal. Interpretasi ada dua cara yaitu analisis dan sintesis. Hasil intepretasi kemudian dituangkan dalam bentuk tulisan yang disusun secara kronologis. Hal ini biasa disebut dengan historiografi yang merupakan tahap akhir dari penelitian sejarah. Hasil penelitian ini adalah (1) Latar belakang berdirinya Taman Rekreasi Selecta tahun 1930 didasari keinginan warga Belanda De Ruyter de Wildt untuk mencari tempat rekreasi yang kondisinya mirip dengan hawa Eropa. Hal ini didukung oleh faktor geografis Kota Batu yang merupakan kota strategis terletak di wilayah pegunungan serta panorama dan hawa Desa Tulungrejo yang mirip dengan kondisi di Eropa. Selain faktor geografis faktor ekonomi juga turut dalam latar belakang berdirinya Taman Rekreasi Selecta yaitu tumbuhnya perkebunan di Malang dan Surabaya faktor terakhir yang ikut mempengaruhi ialah faktor hiburan sebagai tempat peristirahatan favorit bagi warga Belanda yang bekerja di perkebunan. (2) Dinamika Taman Rekreasi Selecta tahun 1930 sampai 2014 dapat terlihat dari yang awalnya didirikan untuk memenuhi wisata warga Belanda saja berkembang menjadi perusahaan umum dan bermanfaat dalam segi ekonomi. Taman Rekreasi Selecta pernah dibumihanguskan tahun 1949 dan dibangun kembali oleh masyarakat setempat. Sekitar tahun-tahun 1980an Taman Rekreasi Selecta menjadi Taman Rekreasi favorit wisatawan asing dan wisatawan nusantara. Taman Rekreasi Selecta juga menarik hati Presiden Soekarno dan wakil presiden Moch. Hatta. Pada tahun 2010 ditambahkan beberapa fasilitas dan tahun 2012 kunjungan tertinggi wisata di Kota Batu terdapat di Taman Rekreasi Selecta.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: D History General and Old World > D History (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sejarah (SEJ) > S1 Ilmu Sejarah
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 02 Jan 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/55759

Actions (login required)

View Item View Item