Perbedaan hasil belajar siswa yang menggunakan media pembelajaran game edukatif who wants to be a millionaire dengan media microsoft office power point pada mata pelajaran IPS sejarah kleas VIII SMPN 1 Bangil / Devita Franedia - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbedaan hasil belajar siswa yang menggunakan media pembelajaran game edukatif who wants to be a millionaire dengan media microsoft office power point pada mata pelajaran IPS sejarah kleas VIII SMPN 1 Bangil / Devita Franedia

Franedia, Devita (2015) Perbedaan hasil belajar siswa yang menggunakan media pembelajaran game edukatif who wants to be a millionaire dengan media microsoft office power point pada mata pelajaran IPS sejarah kleas VIII SMPN 1 Bangil / Devita Franedia. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Franedia Devita. 2015. Perbedaan Hasil Belajar Siswa Yang Menggunakan Media Pembelajaran Game Edukatif Who Wants to be a Millionaire Dengan Media Microsoft Office Power Point Pada Mata Pelajaran IPS Sejarah Kelas VIII SMPN 1 Bangil. Skripsi. Jurusan Sejarah Program Studi S1 Pendidikan Sejarah Fakultas Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing Aditya Nugroho Widiadi S. Pd M. Pd. Kata Kunci Game Edukatif Who Wants to be a Millionaire Hasil Belajar Microsoft Office Power Point siswa kelas VIII Media pembelajaran IPS Sejarah selama ini seringkali hanya mengandalkan Microsoft Office Power Point. Media tersebut kurang memiliki unsur game edukatif yang dapat membangkitkan minat siswa. Game berjenis edukasi ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa melalui permainan sehingga dengan perasaan senang diharapkan siswa bisa lebih mudah memahami materi pelajaran yang disajikan. Salah satu media game edukatif adalah Who Wants to be a Millionaire. Media edukatif ini diadopsi dari acara game show Who Wants to be a Millionaire yang mengangkat materi IPS Sejarah Pergerakan Kebangsaan Indonesia . Masalah dalam penelitian ini dirumuskan sebagai berikut. Pertama bagaimana hasil belajar IPS Sejarah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Bangil yang menggunakan media game edukatif Who Wants to be a Millionaire Kedua bagaimana hasil belajar IPS Sejarah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Bangil yang menggunakan media Microsoft Office Power Point Ketiga bagaimana perbedaan hasil belajar IPS Sejarah antara siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Bangil yang menggunakan media game edukatif Who Wants to be a Millionaire dengan yang menggunakan media Microsoft Office Power Point. Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 1 Bangil tahun pelajaran 2014/2015. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Bangil tahun pelajaran 2014/2015. Sampel dalam penelitian ini terdiri dari dua kelas yaitu kelas VIIIC sebagai kelas eksperimen yaitu kelas yang diajar dengan media game edukatif Who Wants to be a Millionaire dan kelas VIIIG sebagai kelas kontrol yang diajar dengan media Microsoft Office Power Point. Pengambilan sampel dipilih dengan teknik simple random sampling. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian eksperimental semu (quasy eksperimental design). Data hasil belajar IPS Sejarah diperoleh dari hasil pre-test dan post-test yang dianalisis statistik dengan menggunakan uji t. Instrumen yang digunakan yaitu instrumen perlakuan (silabus dan rencana pelaksanaan pembelajaran) dan instrumen pengukuran (soal pre-test dan post-test). Hasil analisis data diketahui bahwa perolehan data hasil belajar IPS Sejarah siswa kelas eksperimen sebesar 81 92 sedangkan hasil belajar IPS Sejarah siswa kelas kontrol sebesar 76 92 dengan t hitung (4 024) lebih besar daripada t tabel (1 667). Berdasarkan analisis data diambil kesimpulan hasil belajar IPS Sejarah pada kelas eksperimen lebih tinggi daripada kelas kontrol. Merujuk hasil analisis data maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan game edukatif Who Wants to be a Millionaire pada materi pergerakan kebangsaan Indonesia berpengaruh positif dan signifikan terhadap hasil belajar IPS Sejarah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Bangil.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Sejarah (SEJ) > S1 Pendidikan Sejarah
Depositing User: library UM
Date Deposited: 07 Dec 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/55175

Actions (login required)

View Item View Item