Mawarti, Rista Ayu (2013) Pembelajaran demokrasi melalui observasi pilkades bagi siswa kelas VIII di SMP Negeri 01 Turen Kecamatan Turen Kabupaten Malang / Rista Ayu Mawarti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Ayu Mawarti Rista. 2013. Pembelajaran Demokrasi Melalui Observasi Pilkades bagi Siswa Kelas VIII di SMP Negeri 1 Turen Kecamatan Turen Kabupaten Malang. Progam Studi Hukum dan Kewarganegaraan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dra. Arbaiyah Prantiasih M.Si (II) Drs.Suparlan Al Hakim M.Si. Kata kuci pembelajaran demokrasi observasi Pilkades Pembelajaran demokrasi merupakan sebuah proses pembelajaran mengenai teori maupun praktek dari segala aspek yang berkaitan dengan bentuk pemerintahan demokrasi. Pembelajaran demokrasi yang ada termasuk dalam salah satu komponen pengetahuan warga negara akan kewarganegaraan. Setiap warga negara dapat dikatakan sebagai warga negara yang baik apabila turut serta dalam partisipasi dan memiliki pengetahuan yang cukup terhadap sistem politik dan ataupun pelaksanaan pemerintahan termasuk demokrasi tersebut. Kegiatan observasi didefinisikan sebagai salah satu strategi pembelajaran yang menggunakan pendekatan kontekstual dan media asli dalam rangka membelajarkan siswa yang mengutamakan kebermaknaan proses belajar. Observasi Pilkades merupakan kegiatan observasi yang di lakukan dalam proses pembelajaran dengan objek observasi yaitu pelaksanaan Pilkades yang ada. Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan berdasarkan rumusan masalah yang ada antara lain (1) penyusunan rancangan pelaksanaan pembelajaran (2) pelaksanaan pembelajaran (3) kendala pembelajaran (4) evaluasi pembelajaran serta (5) respon siswa setelah mengikuti pembelajaran demokrasi melalui observasi Pilkades. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pendekatan kualitatif tepatnya deskriptif kualitatif. Peneliti bertindak sebagai pengumpul data dan observer partisipatif dalam mengumpulkan data-data di lapangan yaitu di SMP Negeri 1 Turen. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik observasi wawancara dan dokumentasi. Untuk menjaga keabsahan data dilakukan kegiatan triangulasi data. Sedangkan kegiatan analisis data dimulai dari tahap pengumpulan data reduksi data penyajian data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil analisis data dari penelitian yang ada diperoleh lima simpulan hasil penelitian sebagai berikut (1) Rancangan pelaksanaan pembelajaran dibuat sesuai dengan standar proses (2) Pelaksanaan pembelajaran dilaksanakan sejalan dengan tujuan dan tahapan yang telah dibuat dalam RPP (3) Kendala yang dihadapi terjadi dalam dua arah yaitu guru dalam hal pengawasan dan siswa dalam hal persiapan pembelajaran (4) Evaluasi pembelajaran dituangkan melalui evaluasi hasil belajar yang tertera dalam RPP dan sesuai dengan teori (5) Respon siswa terhadap pembelajaran menunjukkan bahwa siswa antusias dengan pembelajaran demokrasi melalui observasi Pilkades dan motivasi akan belajar bidang studi PKn mereka meningkat. Dengan demikian saran yang diberikan oleh peneliti untuk guru bidang studi PKn dalam pembelajaran demokrasi melalui observasi atau materi yang serupa yaitu pengefisienan manajemen persiapan untuk siswa serta pengawasan pelaksanaan kegiatan langsung selama pembelajaran perlu ditingkatkan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial (FIS) > Departemen Hukum dan Kewarganegaraan (HKn) > S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 31 Dec 2013 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2013 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/51755 |
Actions (login required)
View Item |