Pradana, Bagus Putra (2014) Pengembangan model-model latihan shooting bolabasket di Indonesia Muda Basketball Training Camp (IMBTC) Kota Malang / Bagus Putra Pradana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Pengembangan Model-Model Latihan Shooting Bolabasket Di Indonesia Muda Basketball Training Camp (IMBTC) Kota Malang. Skripsi Jurusan Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Oni Bagus Januarto M.Kes. (II) Usman Wahyudi S.Pd M.Pd Kata Kunci pengembangan model-model latihan shooting bolabasket 12288 12288 12288 12288 Shooting merupakan salah satu teknik dasar dalam bolabasket. Di IMBTC Kota Malang diberikan materi tentang shooting. Berdasarkan observasi terhadap 1 orang pelatih dan 20 atlet IMBTC Kota Malang model-model latihan shooting hanya diberikan dimenit-menit terakhir latihan dan sangat kurang bervariasi. Maka dari itu perlu adanya model-model latihan shooting bolabasket sehingga dapat membantu atlet latihan shooting secara maksimal dan variatif. Maka disusunlah rancangan produk pengembangan model-model latihan shooting bolabasket. 12288 12288 12288 12288 Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk membuat model-model latihan shooting bolabasket di IMBTC Kota Malang agar lebih bervariasi. Dapat menambah frekuensi latihan pada atlet sehingga latihan shooting lebih maksimal. 12288 12288 12288 12288 Dalam penelitian ini peneliti menggunakan model pengembangan dari Borg and Gall (1983 775) dan di sederhanakan menjadi 7 langkah sesuai dari Ardhana (2002 9) langkah-langkah tersebut adalah (1) Melakukan Analisis produk yang akan dikembangkan (2) Mengembangkan produk awal (3) Validasi ahli (4) Uji coba kelompok kecil (5) Revisi produk (6) Uji coba kelompok besar (7) Revisi produk berdasarkan uji coba lapangan. Instrumen yang digunakan adalah berupa angket berisi tentang rancangan produk yang telah dibuat. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kualitatif dan kuantitatif berupa persentase. 12288 12288 12288 12288 Model latihan ini dikembangkan melalui saran dan evaluasi para ahli yaitu 1 ahli isi produk dan 1 ahli kepelatihan. Hasil penelitian yang diperoleh bahwa model-model latihan shooting bolabasket di IMBTC Kota Malang layak dan bisa digunakan oleh atlet serta pelatih di IMBTC Kota Malang. Ahli isi serta ahli kepelatihan menyatakan produk pengembangan ini layak dan menarik untuk diberikan ke atlet serta ke pelatih IMBTC Kota Malang. Dari hasil uji coba kelompok kecil adalah 87 96% menyatakan bahwa produk mudah dipahami produk sangat menarik dan atlet sangat membutuhkan model-model latihan shooting bolabasket tetapi terdapat saran dari beberapa atlet yang menyatakan pada gambar passing untuk diberi arah panah serta keterangan passing dan hasil uji coba kelompok besar adalah 91 11% menyatakan bahwa produk sangat jelas mudah dipahami sangat menarik sangat bermanfaat dan atlet sangat membutuhkan model-model latihan shooting bolabasket. 12288 12288 12288 12288 Dari hasil tersebut diharapkan pengembangan model-model latihan shooting bolabasket ini bisa menjadi salah satu alternatif pelatihan bolabasket agar proses latihan lebih menarik dan variasi sehingga proses latihan dapat berjalan dengan lancar. .
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 22 May 2014 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2014 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/49975 |
Actions (login required)
View Item |