Pengaruh kematangan vokasional dan kemandirian menentukan karir terhadap adaptasi dunia kerja pada siswa kelas XII kompetensi keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik di Kota Malang / Ahmad Sidik Rohmatulloh - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh kematangan vokasional dan kemandirian menentukan karir terhadap adaptasi dunia kerja pada siswa kelas XII kompetensi keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik di Kota Malang / Ahmad Sidik Rohmatulloh

Rohmatulloh, Ahmad Sidik (2019) Pengaruh kematangan vokasional dan kemandirian menentukan karir terhadap adaptasi dunia kerja pada siswa kelas XII kompetensi keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik di Kota Malang / Ahmad Sidik Rohmatulloh. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Rohmatulloh A. S. 2018. Pengaruh Kematangan Vokasional dan Kemandirian Menentukan Karir terhadap Adaptasi Dunia Kerja pada Siswa Kelas XII Kompetensi Keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik di Kota Malang. Skripsi Program Studi S1 Pendidikan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. H. Hakkun Elmunsyah S.T. M.T. (II) Drs. Hari Putranto M.Pd. Kata Kunci Kematangan Vokasional Kemandirian Karir Adaptasi Kerja Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang semakin pesat menuntut lembaga pendidikan untuk lebih dapat menyesuaikan dengan perkembangan tersebut. Upaya tersebut salah satunya dengan meningkatkan kualitas lulusan SMK dalam menyiapkan tenaga kerja yang terampil agar dapat bersaing di dunia kerja. Dibutuhkan sumber daya manusia yang berkualitas dan dapat diandalkan. Salah satunya dengan lebih memperhatikan faktor kematangan vokasional (X1) dan kemandirian pemilihan karir (X2) dengan kemampuan adaptasi dunia kerja (Y) di SMK di Kota Malang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang bertujuan untuk memperoleh gambaran mengenai pengaruh kematangan vokasional dan kemandirian dalam menentukan karir terhadap adaptasi dunia kerja. Penelitian ini menggunakan kuisioner untuk pengambilan data dengan jumlah populasi 69 siswa. Responden yang dituju adalah siswa SMK kelas XII kompetensi keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik di Kota Malang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuisioner angket dengan reliabilitas 0.686 0.666 dan 0.917. Hasil penelitian memaparkan bahwa (a) kematangan vokasional masuk ke dalam kategori tinggi dengan frekuensi 55 responden (b) kemandirian menentukan karir masuk ke dalam kategori tinggi dengan frekuensi 52 responden (c) kemampuan adaptasi dunia kerja masuk ke dalam kategori sangat tinggi dengan frekuensi 49 responden (d) kematangan vokasional dengan adaptasi dunia kerja memiliki nilai signifikansi sebesar 0 168 (e) kemandirian menentukan karir dengan adaptasi dunia kerja memiliki nilai signifikansi sebesar 0 029 (f) kematangan vokasional dan kemandirian menentukan karir dengan adaptasi dunia kerja memiliki nilai signifikansi sebesar 0 049 serta memiliki sumbangan 8 90%. Kesimpulan dari penelitian ini adalah kematangan vokasional masuk ke dalam kategori tinggi (b) kemandirian menentukan karir masuk ke dalam kategori tinggi (c) kemampuan adaptasi dunia kerja masuk ke dalam kategori sangat tinggi (d) terdapat hubungan positif dan signifikan secara simultan antara kematangan vokasional dan kemandirian menentukan karir terhadap adaptasi dunia kerja pada siswa SMK kelas XII Kompetensi Keahlian Teknik Instalasi Tenaga Listrik di Kota Malang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Elektro (TE) > S1 Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 28 Jan 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/47957

Actions (login required)

View Item View Item