Kesenjangan soft skills mahasiswa Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang angkatan 2008 dengan kebutuhan soft skills tenaga kerja di industri / Defrinnosa Parningotan Panjaitan - Repositori Universitas Negeri Malang

Kesenjangan soft skills mahasiswa Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang angkatan 2008 dengan kebutuhan soft skills tenaga kerja di industri / Defrinnosa Parningotan Panjaitan

Panjaitan, Defrinnosa Parningotan (2012) Kesenjangan soft skills mahasiswa Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang angkatan 2008 dengan kebutuhan soft skills tenaga kerja di industri / Defrinnosa Parningotan Panjaitan. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Panjaitan Defrinnosa Parningotan. 2012. Kesenjangan Soft Skills Mahasiswa Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang Angkatan 2008 dengan Kebutuhan Soft Skills Tenaga Kerja di Industri. Skripsi Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Waras Kamdi M.Pd (II) Drs. Wahono S.ST. M.Pd. Kata kunci Kesenjangan soft skills mahasiswa dan industri Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kesenjangan soft skills mahasiswa Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang angkatan 2008 dengan kebutuhan soft skills tenaga kerja di industri. Penelitian ini dilakukan di Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang dan pada industri manufaktur yang masuk dalam wilayah Kabupaten Malang. Berdasarkan tujuan penelitian di atas rancangan penelitian ini digolongkan sebagai penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi yang digunakan adalah mahasiswa Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Univeritas Negeri Malang angkatan 2008 dan populasi industri dalam penelitian ini adalah industri manufaktur yang masuk dalam wilayah Kabupaten Malang. Sedangkan sampel mahasiswa adalah 40 mahasiswa Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang yang diambil dengan simple random sampling sampel industri adalah 7 industri manufaktur yang melibatkan pemimpin perusahaan atau pegawai dan diambil dengan teknik cluster sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penyebaran angket yang diberikan langsung kepada objek yang diteliti. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan kesenjangan soft skills mahasiswa Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Malang angkatan 2008 dengan kebutuhan soft skills tenaga kerja di industri memiliki kesenjangan yang signifikan dengan tinggi nilai rata-rata kesenjangannya adalah 0 928 atau sebesar 25 307% dan masuk pada kategori sedang. Berdasarkan hasil penelitian saran yang dapat diajukan adalah Dosen pengajar mata kuliah sebaiknya selalu memberikan tugas-tugas baik secara individu maupun berkelompok dengan topik permasalahan tertentu kepada mahasiswa secara rutin dan berkala pada setiap pertemuan perkuliahan dengan memberikan target waktu pengumpulan tugas serta dengan peraturan-peraturan tertentu memberikan penilaian dan penghargaan terhadap segala upaya yang telah dilakukan oleh mahasiswa dalam mengerjakan tugas kuliah dalam membuka pertemuan perkuliahan selalu menanyakan materi kuliah yang telah diberikan pada pertemuan sebelumnya pada pembentukan dan pembagian kelompok tugas mahasiswa sebaiknya ditentukan dan dibagi oleh dosen pangajar serta merotasi anggota kelompok lebih menekankan menggunakan model diskusi kelompok dengan presentasi-presentasi pada pertemuan perkuliahan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Mesin (TM) > S1 Pendidikan Teknik Mesin
Depositing User: library UM
Date Deposited: 17 Dec 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/42348

Actions (login required)

View Item View Item