Amrullah, Farhan (2018) Analisis potensi wakaf produktif sebagai alternatif pengentasan kemiskinan (studi di Koperasi Yayasan Masjid Sabilillah Malang) / Farhan Amrullah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
i ABSTRAK Amrullah Farhan. 2018. Analisis Potensi Wakaf Produktif Sebagai Alternatif Kemiskian (Studi di Koperasi Yayasan Masjid Sabilillah Malang) . Skripsi Program Studi S1 Ekonomi dan Studi Pembangunan Jurusan Ekonomi Pembangunan Universitas Negeri Malang Pembimbing Dr. Agus Sumanto SE. M. SA. Kata Kunci wakaf wakaf produktif wakaf tunai pengentasan kemiskinan Penanggulangan kemiskinan merupakan tujuan dari pembangunan di setiap negara. Indonesia sebagai negara yang berpenduduk mayoritas muslim memiliki tanggungjawab besar untuk mencari solusi dari permasalahan kemiskinan tersebut. Salah satu sub-sistem yang dapat mendukung program pemberdayaan pemerintah dengan mengoptimalkan sumber-sumber keuangan Islam termasuk wakaf. Besanya jumlah umat muslim di Indonesia bermakna besarnya potensi wakaf yang ada. Wakaf bisa dijadikan alternatif lain untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mampu memberikan kontribusi yang sangat besar terhadap perekonomian Indonesia. Wakaf juga mempunyai potensi untuk membantu program pengurangan kemiskinan di Indonesia seperti kasus di Malaysia. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif sehingga peneliti sebagai instrumen kunci dalam penelitian. Data penelitian yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari hasil wawancara dengan pengurus Badan Wakaf Indonesia pengurus Yayasan Sabilillah Kota Malang dan data sekunder berasal dari Kantor Badan Wakaf Indonesia literatur kepustakaan web dan dokumen lainnya yang mendukung penelitian. Prosedur pengumpulan data penelitian dilakukan melalui wawancara observasi dan dokumentasi. Analisis data penelitian terdiri dari reduksi data penyajian data dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa potensi wakaf yang ada di Koperasi Yayasan Sabilillah cukup besar. Hal tersebut dapat dilihat dari lokasinya yang strategis dengan Koperasi sendiri yang berbasis Yayasan Masjid memiliki jamaah yang banyak. Dengan berbagai fasilitas seperti pendidikan kesehatan dan sosial. Diharapkan mampu menggali dana wakaf tunai yang besar. Wakaf secara produktif yang dilakukan oleh Koperasi Yayasan Masjid Sabilillah berpengaruh terhadap pengentasan kemiskinan. Koperasi yang didirikan dalam bentuk kepedulian terhadap masyarakat khususnya di sekitar Masjid Sabilillah. Koperasi Yayasan Sabilillah memberikan bantuan modal usaha khususnya untuk keluarga miskin yang mepunyai usaha kecil mikro menengah (UMKM) dengan proses yang tidak memberatkan dan menyesesuaikan kemampuan peminjam. Menyediakan lapangan pekerjaan dengan membangun kantin pujasera di belakang Masjid Sabilillah. Hal tersebut akan memiliki manfaat jangka panjang bagi para anggota koperasi maupun masyarakat sekitar Masjid Sabilillah.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Ekonomi dan Studi Pembangunan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 29 Aug 2018 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2018 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/41525 |
Actions (login required)
View Item |