Analisis efektivitas pajak reklame dalam meningkatkan pendapatan asli daerah Kota Malang tahun 2007-2011 / Dimas Aditya Pratama Ghozali - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis efektivitas pajak reklame dalam meningkatkan pendapatan asli daerah Kota Malang tahun 2007-2011 / Dimas Aditya Pratama Ghozali

Ghozali, Dimas Aditya Pratama (2013) Analisis efektivitas pajak reklame dalam meningkatkan pendapatan asli daerah Kota Malang tahun 2007-2011 / Dimas Aditya Pratama Ghozali. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Ghozali Dimas Aditya Pratama. 2012. Analisis Realisasi Penerimaan Pajak Reklame dalam Pendapatan Asli Daerah Kota Malang Tahun 2007-2011. Skripsi. Jurusan Ekonomi Pembangunan. Program Studi S1 Ekonomi dan Studi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Imam Mukhlis S.E. M.Si (II) Dr. Sugeng Hadi Utomo M.ec Kata Kunci Pajak Reklame Pendapatan Asli Daerah Penerimaan Daerah Pajak merupakan sumber pendapatan asli daerah (PAD). Salah satu pajak yang berpotensi dalam meningkatkan Pendapatan adalah pajak reklame. Peran Pendapatan Asli Daerah (PAD) sangat penting sebagai sumber pembiayaan pemerintah daerah karena merupakan tolak ukur dalam pelaksanaan otonomi daerah. Upaya-upaya yang dilakukan Dispenda kota Malang adalah mengurangi adanya reklame illegal dan meningkatkan target dan realisasi penerimaan pajak reklame setiap tahunnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana perkembangan penerimaan pajak reklame dalam pendapatan asli daerah kota Malang dan bagaimana upaya untuk meningkatkan penerimaan pajak reklame dalam pendapatan asli daerah di kota Malang. Penelitian ini periode tahun 2007-2011. Metode penelitian yang digunakan adalah studi pustaka dan studi lapangan dengan melakukan wawancara dan dokumentasi yaitu dengan mengumpulkan dokumen sebagai sumber informasi yang akan diteliti. Dalam hal ini dokumen yang diperlukan dalam penelitian ini adalah informasi mengenai pajak reklame dan pendapatan asli daerah. Analisis data di dalam penelitian ini adalah kualitatif dilakukan bersamaan dengan proses pengumpulan data. Dalam penelitian kualitatif analisis data dilakukan selama dan setelah pengumpulan data. Pengolahan data dalam penelitian ini dilakukan dengan 4 tahap Pengumpulan data Reduksi data Sajian data dan Kesimpulan atau verifikasi data. Hasil dari penelitian ini adalah menunjukan bahwa realisasi penerimaan pajak reklame periode tahun 2007-2010 menunjukkan mengalami kenaikan target tetapi pada tahun 2011 mengalami penurunan dari target yang ditetapkan dikarenakan terbitnya Perda 16 Tahun 2010 UU 28 tahun 2009. Tetapi dilihat dari anggaran pendapatan asli daerah kota Malang periode tahun 2007-2011 diketahui bahwa setiap tahunnya realisasi meningkat dari jumlah yang ditargetkan dikarenakan Pajak Reklame bukan pajak unggulan di Kota Malang sehingga sama sekali tidak terlalu berpengaruh dengan Pendapatan Asli Daerah karena masih bisa ditutupi dengan pemasukan dari sektor pajak lainnya. ii Berdasarkan hasil penelitian dapat disarankan Bagi Pemerintah yaitu Pemerintah Daerah Kota Malang Sebaiknya lebih mempermudah pengurusan ijin pendaftaran reklame sehingga para wajib pajak bisa lebih mudah melaksanakan kewajibannya yaitu membayar pajak reklame dan sebaiknya pemerintah kota Malang meminimalisir reklame ilegal agar tidak mengurangi keindahan kota Malang Bagi para wajib pajak yaitu Diharapkan lebih patuh lagi pada peraturan sehingga tidak mengurangi keindahan kota dan lebih meningkatkan kesadaran akan membayar pajak sehingga tidak mengurangi pendapatan pemerintah daerah. Bagi Masyarakat yaitu Diharapkan lebih aktif lagi dalam menyikapi reklame yang menyalahi ijin sehingga dapat melaporkan kepada dinas terkait agar ditindaklanjuti sehingga tidak mengurangi pendapatan Pemerintah Daerah dan juga agar lebih memberikan wacana tentang Pajak Reklame di Kota Malang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Ekonomi dan Studi Pembangunan
Depositing User: library UM
Date Deposited: 12 Jun 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/41435

Actions (login required)

View Item View Item