Primadani, Davyd (2012) Kontribusi pajak reklame dan retribusi parkir terhadap anggaran pendapatan dan belanja daerah Kabupaten Jombang tahun 2005-2009 / Davyd Primadani. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata Kunci Pajak Reklame Retribusi Parkir Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) merupakan salah satu pendorong mesin ekonomi. Peranan APBD sebagai pendorong dan salah satu penentu tercapainya target dan sasaran makro ekonomi daerah diarahkan untuk mengatasi berbagai kendala dan permasalahan pokok yang merupakan tantangan dalam mewujudkan agenda masyarakat yang sejahtera dan mandiri. Kebijakan pengelolaan APBD di fokuskan pada optimalisasi fungsi dan manfaat pendapatan belanja dan pembiayaan bagi tercapainya sasaran agenda-agenda pembangunan tahunan. Di bidang pengelolaan pendapatan daerah akan terus diarahkan pada peningkatan PAD. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Seberapa besar potensi pajak reklame yang dapat diraih Kabupaten Jombang sebagai sumber Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Seberapa besar potensi retribusi parkir yang dapat diraih Kabupaten Jombang sebagai sumber Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Seberapa besar kontribusi pajak reklame terhadap Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Jombang Tahun 2005-2009 Seberapa besar kontribusi retribusi parkir terhadap Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Jombang Tahun 2005-2009 Faktor pendukung apa saja yang dimiliki pemerintah daerah dalam meningkatkan pajak reklame Faktor penghambat apa saja yang dihadapi serta solusi yang ditempuh Pemerintah Daerah Jombang dalam meningkatkan Pajak Reklame Rancangan penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Analisis kontribusi teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik dokumentasi yang diperoleh dari Dinas Pendapatan Daerah dan Dinas Perhubungan. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder yaitu penerimaan pajak reklame retribusi parkir anggaran pendapatan dan belanja daerah selama lima tahun dari tahun 2005 sampai tahun 2009. Berdasarkan hasil analisis dari hasil perhitungan yang dilakukan menunjukkan bahwa pajak reklame merupakan penyumbang cukup kecil dibandingkan pajak reklame retribusi parkir merupakan penyumbang terbesar pada Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Jombang. Dalam hal ini pajak reklame dan retribusi parkir mempunyai potensi yang cukup besar dalam menyumbangkan pada Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Jombang. Kotribusinya pajak reklame dan retribusi parkir dapat memberikan kontribusi terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Jombang rata-rata sebesar 0 98% untuk pajak reklame dan 2 20% untuk retribusi parkir terhadap PAD tiap tahunnya dan 0 09% untuk pajak reklame dan 0 22% untuk retribusi parkir terhadap APBD.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Ekonomi dan Studi Pembangunan |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 10 Sep 2012 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2012 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/41408 |
Actions (login required)
View Item |