Eksistensi dan prospek pembelajaran IPS terpadu di SMO P Negeri 1 Kepanjen / Maulia Nur Hidayati - Repositori Universitas Negeri Malang

Eksistensi dan prospek pembelajaran IPS terpadu di SMO P Negeri 1 Kepanjen / Maulia Nur Hidayati

Hidayati, Maulia Nur (2012) Eksistensi dan prospek pembelajaran IPS terpadu di SMO P Negeri 1 Kepanjen / Maulia Nur Hidayati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci eksistensi dan prospek pembelajaran IPS Terpadu Perubahan-perubahan kurikulum yang secara bertahap dalam dunia pendidikan sangat diperlukan guna mempersiapkan peserta didik dalam menghadapi masa globalisasi yang selalu mengalami perubahan. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan yang didalamnya memuat substansi IPS Terpadu menjadikan keberagaman dalam pelaksanaan dan persepsi masing-masing. Dalam hal ini guru menjadi pemeran utama dalam dunia pendidikan dalam IPS Terpadu substansi disiplin ilmu meliputi sosiologi sejarah geografi dan ekonomi. Hal ini masih dipertanyakan apakah keterpaduan merupakan materi yang tercampur ataukah pengajar yang dijadikan dalam satu substansi tersendiri. Dalam hal ini pengajar yang tersedia adalah guru bidang studi ilmu masing-masing serta disiplin ilmu-ilmu sosial memiliki karakter masing-masing pada setiap materinya sehingga analisis prospek kedepannya sangat diperlukan. Peneliti ingin menganalisis keberadaan substansi IPS Terpadu serta bagaimana keberlangsungannya dalam dunia pendidikan. Berdasarkan uraian di atas penelitian dilakukan di SMP Negeri 1 Kepanjen. Fokus penelitian ini adalah penerapan pelaksanaan proses belajar mengajar mata pelajaran IPS serta bagaimana keberlangsungan pembelajaran IPS Terpadu dengan pedoman pada Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis eksistensi pembelajaran IPS Terpadu dan bagaimana prospek kedepannya untuk substansi pembelajaran IPS Terpadu di SMP Negeri 1 Kepanjen. Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif dengan menggunakan jenis penelitian interpretatif fenomenologi yaitu penelitian yang mencoba menjelaskan atau mengungkap makna fenomena di lapangan serta menghimpun data dan menyimpulkan persepsi dari informan. Penelitian ini dilakukan dalam situasi yang alami sehingga tidak ada batasan dalam memahami fenomena yang sedang dikaji. Keberadaan substansi IPS Terpadu dalam KTSP menimbulkan beberapa konsep yang beragam dalam pelaksanaan proses belajar mengajar untuk mata pelajaran IPS. Sehingga dapat dikatakan prospek pembelajaran IPS Terpadu kurang baik dalam proses pelaksanaannya yaitu belum adanya pengintegrasian terhadap materi bidang studi ilmu-ilmu sosial. Terdapat usaha perbaikan dalam pelaksanaan seperti penerapan guru tunggal pada mata pelajaran IPS yang akan menjadikan kesesuaian terhadap karakteristik pembelajaran IPS Terpadu serta pemanfaatan sumber belajar disekolah secara optimal yang sesuai dengan pedoman substansi IPS Terpadu. Dalam hal ini tentunya masih diperlukan perbaikan-perbaikan yaitu pelaksanaan pengintegrasian materi dalam mata pelajaran IPS serta kesamaan konsep mengenai substansi IPS Terpadu.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 19 Jul 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/39091

Actions (login required)

View Item View Item