Wicaksono, Yusuf Tri (2011) Perbandingan hasil belajar ekonomi siswa kelas X SMA "Islam" Malang dengan penerapan pembelajaran kooperatif perpaduan model Numbered Head Together (NHT) dan Two Stay Two Stray (TSTS) dan model pembelajaran konvensional / Yusuf Tri Wicaksono. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kata kunci Model NHT Model TSTS Konvensional Hasil Belajar Metode pembelajaran yang digunakan oleh guru ekonomi kelas X di SMA ISLAM Malang belum sepenuhnya melibatkan peran aktif siswa. Dalam setiap pembelajaran guru ekonomi kelas X di SMA ISLAM Malang selalu menggunakan metode ceramah. Dengan metode ceramah ini guru selalu menguasai kelas sedangkan siswa hanya duduk diam mendengarkan penjelasan dari guru dan siswa tidak dituntut aktif. Sedangkan pada kurikulum KTSP siswa dituntut agar aktif dalam proses pembelajaran dan guru hanya sebagai fasilitator. Dalam hal ini guru ekonomi di SMA ISLAM Malang harus lebih kreatif lagi untuk menggunakan model-model pembelajaran dalam kelas. Salah satu pendekatan pembelajaran yang memperhatikan hal tersebut adalah pembelajaran kooperatif model NHT dan TSTS. Dengan menerapkan perpaduan model NHT dan TSTS siswa tidak hanya duduk diam. Siswa harus menjadi lebih aktif lagi sehingga mereka bisa menguasai materi dan mereka dituntut untuk bisa bekerja sama dengan teman sekelas. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) hasil belajar ekonomi siswa kelas X dengan menerapkan pembelajaran konvensional di SMA ISLAM Malang (2) hasil belajar ekonomi siswa kelas X dengan menerapkan perpaduan model Numbered Heads Together (NHT) dan Two Stay Two Stray (TSTS) di SMA ISLAM Malang (3) perbedaan hasil belajar ekonomi siswa kelas X di SMA ISLAM Malang antara yang menerapakan pembelajaran kooperatif perpaduan model Numbered Heads Together (NHT) dan Two Stay Two Stray (TSTS) dengan yang menerapkan model pembelajaran konvensional. Jenis penelitian ini adalah quasy eksperimen (eksperimen semu). Penelitian ini dilakukan di SMA ISLAM Malang. Populasi dari penelitian ini berjumlah 9 kelas. Sedangkan sampel dalam penelitian ini diambil dari 2 kelas yang mempunyai kemampuan yang sama atau setara. Analisis data untuk siswa menggunakan analisis persentase sedangkan analisis hasil belajar kognitif menggunakan uji t (t-test) dan penilaian afektif dengan analisis persentase. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil belajar siswa kelas X SMA ISLAM Malang setelah diberi perlakuan dengan menggunakan perpaduan model model NHT dan TSTS dan model pembelajaran konvensional dengan materi membedakan peran bank umum dan bank sentral. Berdasarkan dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan rata-rata hasil belajar siswa untuk mata pelajaran ekonomi dengan menggunakan perpaduan model model NHT dan TSTS dengan hasil belajar siswa yang menggunkan model konvensional. Perpaduan model model NHT dan TSTS dapat meningkatkan ketrampilan siswa dalam berpikir keberanian siswa dalam mengemukakan pendapat dan meningkatkan rasa tanggung jawab siswa. Perpaduan model NHT dan TSTS lebih meningkatkan hasil belajar ekonomi siswa jika dibandingkan dengan model pembelajaran konvensional di SMA ISLAM Malang. Saran yang dapat diajukan dari penelitian ini adalah (1) Sekolah diharapkan dapat mensosialisasikan pepaduan model NHT dan TSTS sebagai metode pengajaran dalam rangka menigkatkan hasil belajar ekonomi siswa di SMA ISlAM Malang (2) Guru ekonomi kelas X SMA ISLAM Malang diharapkan dapat menerapkan perpaduan model NHT dan TSTS dengan materi yang sesuai yang akan diajarkan sehingga siswa tidak bosan dan jenuh memiliki semangat yang tinggi untuk belajar dan mencapai hasil belajar yang lebih baik (3) Kepada peneliti lain yang ingin mengembangkan penelitian yang berhubungan dengan metode pembelajaran kooperatif perpaduan NHT dan TSTS ini untuk dapat menggunakan populasi dan sampel penelitian yang lebih luas serta dengan materi yang berbeda agar mendapatkan data yang lebih baik
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 30 Sep 2011 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2011 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/38989 |
Actions (login required)
View Item |