Pengaruh hasil belajar mata diklat kewirausahaan, faktor internal dan eksternal terhadap sikap berwirausaha siswa tingkat 2 SMK Ardjuna 02 Malang / Nuris Shobah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh hasil belajar mata diklat kewirausahaan, faktor internal dan eksternal terhadap sikap berwirausaha siswa tingkat 2 SMK Ardjuna 02 Malang / Nuris Shobah

Shobah, Nuris (2010) Pengaruh hasil belajar mata diklat kewirausahaan, faktor internal dan eksternal terhadap sikap berwirausaha siswa tingkat 2 SMK Ardjuna 02 Malang / Nuris Shobah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Sikap berwirausaha pada dasarnya adalah mencerminkan perasaan yang mencakup kesadaran siswa untuk menyukai atau tidak menyukai pada nilai-nilai atau aspek-aspek yang terkandung pada kewirausahaan. Hasil belajar adalah perubahan tingkah laku siswa setelah mengikuti proses pembelajaran pada mata diklat kewirausahaan. Hasil belajar diukur dari 3 ranah yaitu kognitif afektif dan psikomotorik. Terdapat dua faktor (internal dan eksternal) yang mempengaruhi sikap berwirausaha. Faktor internal yang digunakan dalam studi ini adalah karakteristik SDM dan kepribadian sedangkan faktor eksternalnya adalah lingkungan keluarga dan lingkungan sekolah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh baik secara simultan maupun parsial hasil belajar mata diklat kewirausahaan faktor internal dan eksternal terhadap sikap berwirausaha. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa tingkat 2 SMK Ardjuna 02 Malang tahun pelajaran 2008/2009. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial dengan menggunakan regresi linier berganda yaitu untuk mengetahui pengaruh hasil belajar mata diklat kewirausahaan (X1) faktor internal (X2) dan faktor eksternal (X3) terhadap sikap berwirausaha (Y) baik secara simultan maupun parsial dengan menggunakan program SPSS 12.00 For Windows. Berdasarkan hasil analisis data penelitian diketahui bahwa (1) Hasil belajar mata diklat kewirausahaan siswa tingkat 2 SMK Ardjuna 02 Malang mempunyai pengaruh positif yang signifikan dengan sikap berwirausaha. Hal itu berarti jika hasil belajar mata diklat kewirausahaan yang dimiliki siswa baik maka sikap berwirausahanya juga akan baik (2) Faktor internal siswa tingkat 2 SMK Ardjuna 02 Malang mempunyai pengaruh positif yang signifikan dengan sikap berwirausaha. Hal itu berarti jika faktor internal yang dimiliki siswa baik maka sikap berwirausahanya juga akan baik. (3) Faktor eksternal siswa tingkat 2 SMK Ardjuna 02 Malang mempunyai pengaruh positif yang signifikan dengan sikap berwirausaha. Hal itu berarti jika faktor eksternal yang dimiliki siswa baik maka sikap berwirausahanya juga akan baik. (4) Hasil belajar mata diklat kewirausahaan faktor internal dan eksternal siswa tingkat 2 SMK Ardjuna 02 Malang secara bersama-sama berpengaruh positif terhadap sikap berwirausaha. Hal itu berarti jika hasil belajar mata diklat kewirausahaan faktor internal dan eksternal yang dimiliki siswa baik maka sikap berwirausahanya juga akan baik. Dari hasil penelitian dapat diberikan saran bahwa (1) Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan bagi orang tua selaku penanggung jawab utama pendidikan anak dapat digunakan sebagai pertimbangan agar lebih melibatkan diri dalam memberi motivasi pada anak untuk lebih berprestasi dalam belajar terutama mata pelajaran kewirausahaan. (2) Bagi Pihak SMK Ardjuna 02 Malang optimalisasi pembelajaran dengan berorientasi pada praktik agar siswa tidak hanya menerima teori melainkan dapat melakukan aktivitas pekerjaan dalam situasi yang sebenarnya. (3) Bagi peneliti lain penelitian berikutnya sebaiknya menambahkan faktor internal berupa motif pribadi faktor eksternal berupa lingkungan sosial dan geografis. Serta penelitian berikutnya sebaiknya dilakukan dengan menggunakan metode analisis yang berbeda untuk mengetahui apakah hasil yang diperoleh tetap konsisten.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Ekonomi Pembangunan (EKP) > S1 Pendidikan Ekonomi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 09 Feb 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/38618

Actions (login required)

View Item View Item