Pengaruh good corporate governance terhadap nilai perusahaan (studi pada perusahaan BUMN yang listing di Bursa Efek Indonesia tahun 2012-2014) / Uswatul Chindra Febrivienty - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh good corporate governance terhadap nilai perusahaan (studi pada perusahaan BUMN yang listing di Bursa Efek Indonesia tahun 2012-2014) / Uswatul Chindra Febrivienty

Febrivienty, Uswatul Chindra (2017) Pengaruh good corporate governance terhadap nilai perusahaan (studi pada perusahaan BUMN yang listing di Bursa Efek Indonesia tahun 2012-2014) / Uswatul Chindra Febrivienty. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Febrivienty Uswatul Chindra. 2016. Pengaruh Good Corporate Governance Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Pada Perusahaan BUMN Yang Listing Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2012-2014). Skripsi Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Satia Nur Maharani S.E. M.SA. Ak (II) Ika Putri Larasati S.E. Mcom. Kata Kunci Good Corporate Governance Nilai Perusahaan BUMN Latar belakang penelitian ini adalah terdapat beberapa perbedaan hasil penelitian sebelumnya terkait good corporate governance dan masih banyak perusahaan khususnya BUMN yang melakukan penyimpangan terkait kasus korupsi. Good corporate governance sebagai variabel independen dalam penelitian ini diproksikan dengan komite audit dewan komisaris independen dewan direksi dan transparansi. Sedangkan nilai perusahaan sebagai variabel dependen dalam penelitian ini diproksikan dengan PBV (Price to Book Value). Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh Good Corporate Governance terhadap Nilai Perusahaan. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan BUMN yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2012-2014. Sampel yang digunakan 56 dengan menggunakan teknik purposive sampling. Metode analisis data menggunakan analisis regresi berganda dengan signifikansi 5%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa good corporate governance tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini tidak mendukung teori sinyal sebagai grand teori. Hasil penelitian ini tidak sesuai dengan penelitian terdahulu. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi sebagai bahan evaluasi yang berguna bagi perusahaan sehingga dapat meningkatkan nilai perusahaan. Sedangkan bagi peneliti selanjutnya disarankan untuk menggunakan jenis penelitian kualitatif menggunakan pengukuran Good Corporate Governance yang lainnya dan mempertimbangkan faktor-faktor yang mempengaruhi nilai perusahaan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Akuntansi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 25 Sep 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/37240

Actions (login required)

View Item View Item