Pratiwi, Wurtiningsih Asri (2018) Pengaruh latar belakang sosial ekonomi orang tua, prestasi belajar dan motivasi belajar siswa terhadap minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi pada siswa kelas XII Program Keahlian Akuntansi dan Keuangan Lembaga di SMK swasta Kota Malang / Wurtiningsih Asri Pratiwi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Pratiwi Wurtiningsih Asri. 2018. Pengaruh Latar Belakang Sosial Ekonomi Orang Tua Prestasi Belajar dan Motivasi Belajar Siswa terhadap Minat Melanjutkan Studi ke Perguruan Tinggi pada Siswa Kelas XII Progam Keahlian Akuntansi dan Keuangan Lembaga di Smk Swasta Kota Malang. Skripsi Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Dudung Ma ruf Nuris S.Pd. M.Pd. Kata Kunci Latar Belakang Sosial Ekonomi Orang Tua Prestasi Belajar Motivasi Belajar Minat Melanjutkan Studi Ke Perguruan Tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Pengaruh latar belakang social ekonomi orang tua terhadap minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi. (2) Pengaruh prestasi belajar terhadap minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi. (3) Pengaruh motivasi belajar terhadap minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi pada Siswa Kelas Xii Progam Keahlian Akuntansi dan Keuangan Lembaga di Smk Swasta Kota Malang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan rancangan penelitian Eksplanatory Research. Populasi dalam penelitian ini seluruh siswa kelas XII jurusan akuntansi dan keuangan lembaga di Swasra Kota Malang dengan jumlah total 77 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi dan kuisioner. Sumber data yang digunakan adalah data primer yang berupa angket dan data sekunder yang berupa nilai raport. Analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis regresi linier berganda dengan pengujian hipotesis menggunakan uji t dan uji F dengan bantuan program SPSS for Windows. Hasil dalam penelitian ini menunjukan bahwa (1) latar belakang sosial ekonomi orang tua berpengaruh positif tetapi tidak secara signifikan terhadap minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi dengan tingkat signifikansi 0 272 0 005. (2) prestasi belajar tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi dengan tingkat signifikan 0 980 0 005. (3) motivasi belajar berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi dengan tingkat signifikan 0 042 0 005. Saran yang dapat dirokemendasikan terkait dengan hasil penelitian yang didapatkan adalah (1) Bagi siswa diharapkan memiliki keinginan yang tinggi terhadap minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi sehingga dapat mengembangkan kemampuan yang dimiliki. (2) Bagi pihak sekolah hendaknya senantiasa memberikan arahan dan dorongan serta memberi informasi kepada siswa bahwa menempuh pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi sangat penting untuk masa depan mereka. (3) Bagi peneliti selanjutnya diharapkan dapat mengembangkan penelitian dengan memperhatikan variabel-variabel lain di luar penelitian yang telah dilakukan selain itu untuk memperoleh data secara lebih mendalam juga perlu ditambahkan metode wawancara kepada siswa secara acak.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 22 Jun 2018 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2018 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/35156 |
Actions (login required)
View Item |