Ilmiah, Hidayatul (2015) Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Assisted Individualization (TAI) dengan bermain istilah twitter untuk meningkatkan minat dan hasil belajar akuntansi bagi siswa kelas X Administrasi Perkantoran (APK) SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen / Hidayatul Ilmiah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Ilmiah Hidayatul. 2015. Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Assisted Individualization (TAI) dengan Bermain Istilah Twitter untuk Meningkatkan Minat dan Hasil Belajar Akuntansi bagi Siswa Kelas X Administrasi Perkantoran (APK) SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen. Skripsi Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang Pembimbing (I) Dr. Sunaryanto M.Ed (II) Dr. Suparti M.P Kata Kunci Model pembelajaran kooperatif Tipe Team Assisted Individualization (TAI) Minat belajar Hasil Belajar. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan minat dan hasil belajar melalui pembelajaran model pembelajaran kooperatif tipe TAI dengan istilah bermain twitter pada mata pelajaran akuntansi kelas X APK SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen. Penelitian ini merupakan jenis penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian adalah siswa kelas X APK (Administrasi Perkantoran) SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen yang berjumlah 43 siswa yang terdiri dari 41 siswi dan 2 siswa. Pengumpulan data dalam penelitian ini melalui observasi wawancara tes catatan lapangan dokumentasi angket. Analisis data menggunakan deskriptif kualitatif. Prosedur dalam penelitian tindakan kelas ada empat tahapan yaitu perencanaan pelaksanaan pengamatan refleksi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan pembelajaran dengan model pembelajaran kooperatif tipe TAI dengan bermain istilah twitter dilihat dari aktivitas guru dan siswa yang mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II. Berikut adalah tahapan TAI dengan bermain istilah twitter 1) Placement Test 2) Teams 3) Teaching Group 4) Student Creative 5) Teams Study 6) Fact Test 7) Team Score dan Team Recognition 8) Whole Class Units. Dengan menerapkan tahapan tersebut pengajar dapat meningkatkan minat dan hasil belajar siswa pada siklus I dan siklus II. Pada siklus I minat dan hasil belajar siswa dapat meningkat setelah diterapkan Teams Study dimana siswa mulai belajar secara berkelompok dan siswa yang lemah dalam kemampuan akademis dapat terdorong untuk lebih rajin belajar dengan dorongan dan bantuan dari siswa yang berkemampuan lebih dalam hal akademis. Pada siklus II siswa sudah aktif mengikuti diskusi saat Whole Class Units berlangsung dengan istilah twitter. Siswa juga memperhatikan presentasi dari kelompok lain sehingga siswa mengerti tentang jawaban yang diberikan. Hal inilah yang dapat meningkatkan minat dan hasil belajar siswa pada siklus II. i
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 07 Sep 2015 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2015 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/34778 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |