Fatmawati, Kurnia (2023) Pengaruh entrepreneurial education dan experiential learning terhadap entrepreneurial intention melalui teaching factory (tefa) / Kurnia Fatmawati</p>. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kewirausahaan (Entepreneurship) merupakan Bagian yang penting bagi suatu negara dimana pun yang berorientasi untuk berkompetisi di pasar global dengan berbasis pengetahuan dan pendidikan hal ini dikarenakan berwirausaha secara umum dipandang sebagai metode mempromosikan ekonomi (Boldureanu et al. 2020). Fenomena saat ini yaitu kesempatan bekerja menjadi semakin sempit sedangkan masyarakat yang membutuhkan kerja terus meningkat. Data yang didapatkan dari Badan Pusat Statistik tahun 2019 mengindikasikan bahwa lulusan SMK yang menjadi pengangguran mencapai 10 42% kemudian data pada bulan Agustus 2018 naik sebesar 11 24% (Ambarsari amp Yulistiana 2020) Sedangkan data yang diperoleh Peneliti pada survey awal peneliti melalui survey BKK(Bursa Kerja Khusus) sekolah menengah kejuruan di Kab Mojokerto yang terdapat jurusan tata busana berdasarkan tracer study alumninya menyatakan bahwa 10% alumninya melanjutkan kuliah 30% alumni bekerja 25% berwirausaha dan 35% sisanya masih mencari pekerjaan belum teridentifikasi dan lain-lain. Pada tingkat Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) penerapan kurikulum propotipe yang berbasis pada siswa dan project sangat di galakkan dan Salah satu model pembelajaran yang sesuai untuk menjawab kebutuhan siswa tersebut adalah model Experiential learning. Experiential learning dalam pendidikan kewirausahaan telah dikemukakan oleh (Lack eacute us 2018) yaitu bahwa peserta didik harus terlibat dalam kegiatan kewirausahaan untuk mengembangkan kompetensi kewirausahaan dan harus terlibat dalam proses kewirausahaan untuk mendapatkan pengetahuan pengalaman. Model pembelajaran yang juga mendukung keterlibatan siswa untuk mendapatkan pengetahuan pengalaman yaitu penerapan model pembelajaran experiential learning (learning by doing) dan Teaching Factory (tefa). Penelitian ini bertujuan untuk menganalsis entrepreneurial intention para siswa. fokus dalam penelitian ini yaitu meneliti pengaruh entrepreneurial education dan experiential learning terhadap entrepreneurial intention siswa. Dalam Penelitian ini menempatkan teaching factory (Tefa) sebagai mediator pada hubungan antara entrepreneurial education experiential learning dan entrepreneurial intention. Penelitian ini menggunakan desain deskriptif dengan menggunakan metode penelitian kuantitatif. Responden dalam penelitian ini adalah Siswa SMK Negeri Se-Kabupaten Mojokerto yang memiliki Jurusan Tata Busana Yaitu SMKN 1 Sooko dan SMKN Jatirejo dan Telah mendapat pelajaran kewirausahaan dan telah Menerapkan Model Pembelajaran Teaching Factory yaitu kelas XI dan XII jurusan tata busana. Sampel penelitian yang berjumlah 237 siswa yang menjalani survei online dan dihitung menggunakan model persamaan struktural (SEM). Hasil temuan dari penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh positif secara langsung dan signifikan antara Entrepreneurial Education terhadap Teaching Factory (Tefa) serta ada pengaruh positif secara langsung dan signifikan antara Experiential Learning terhadap Teaching Factory (Tefa). akan tetapi adanya pengaruh yang negative secara langsung dan signifikan antara Teaching Factory (Tefa) terhadap Entrepreneurial Intention. Selain itu Adanya pengaruh positif Secara langsung dan signifikan antara Entrepreneurial Education terhadap Entrepreneurial Intention dan ada pengaruh Secara langsung dan signifikan antara Experiential Learning terhadap Entrepreneurial Intention. Akan tetapi hasil penelitian secara tidak langsung menunjukkan bahwa Teaching Factory (Tefa) tidak berhasil berperan dalam memediasi hubungan antara entrepreneurial Education experiential learning terhadap entrepreneurial intention.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S2 Pendidikan Bisnis dan Manajemen |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 02 Jan 2023 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2023 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/347234 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |