Pengaruh online credible reviews terhadap purchase intention melalui brand awareness produk Malang Strudel (studi pada pelanggan Malang Strudel Outlet Singosari) / Dwindy Agung Nurahayu - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh online credible reviews terhadap purchase intention melalui brand awareness produk Malang Strudel (studi pada pelanggan Malang Strudel Outlet Singosari) / Dwindy Agung Nurahayu

Nurahayu, Dwindy Agung (2018) Pengaruh online credible reviews terhadap purchase intention melalui brand awareness produk Malang Strudel (studi pada pelanggan Malang Strudel Outlet Singosari) / Dwindy Agung Nurahayu. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Nurahayu Dwindy Agung. 2018. Pengaruh Online Credible Reviews terhadap Purchase Intention melalui Brand Awareness Produk Malang Strudel (Studi Pada Pelanggan Malang Strudel Outlet Singosari). Skripsi Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Drs. Mohammad Hari M.Si. Kata Kunci online credible reviews brand awareness purchase intention Pesatnya perkembangan internet mengakibatkan berkembangnya metode pemasaran. Di era pemasaran digital saat ini internet telah menjadi kompetitor komunikasi yang kuat jika dibandingkan dengan dengan iklan pemberian bonus dan undian. Produsen harus merancang kembali nilai dari produk atau jasa yang ditawarkan agar sesuai dengan perilaku pelanggan yang telah bergeser dengan memanfaatkan internet untuk mencari informasi membeli serta mengkonsumsi produk atau layanan jasa. Variabel online credible reviews sebagai variabel independen (X1) purchase intention (Y) sebagai variabel dependen dan brand awareness sebagai variabel intervening (X2). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Kondisi dan deskripsi online credible reviews brand awareness dan purchase intention pelanggan Malang Strudel outlet Singosari (2) Pengaruh langsung online credible reviews terhadap purchase intention (3) Pengaruh langsung online credible reviews terhadap brand awareness (4) Pengaruh langsung brand awareness terhadap purchase intention (5) Pengaruh secara tidak langsung online credible reviews terhadap purchase intention melalui brand awareness. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dan penelitian penjelasan. Populasi dalam penelitian ini adalah pelanggan Malang Strudel Outlet Singosari yang melakukan pembelian produk Malang Strudel dan terpapar informasi online review. Sampel diperoleh dengan teknik perhitungan rumus Daniel dan Terrel dan diperoleh sampel sebanyak 130 responden. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan systematic random sampling. Jenis skala pengukuran dalam penelitian ini adalah skala ordinal yang ditingkatkan menjadi skala interval melalui MSI (Method of Succesive Interval). Pengolahan data penelitian ini menggunakan analisis jalur dengan program SPSS 16 for Windows. Hasil dari penelitian ini adalah (1) Kondisi online credible reviews brand awareness dan purchase intention termasuk dalam kategori baik (2) Online credible reviews berpengaruh langsung positif dan signifikan terhadap brand awareness (3) Online credible reviews berpengaruh positif dan signifikan secara langsung dan tidak langsung terhadap purchase intention melalui brand awareness. Saran dari penelitian ini adalah (1) Pihak Malang Strudel perlu meningkatkan kualitas kepercayaan online review terkait produk (2) Pihak Malang Strudel membuat tim khusus yang bertugas memantau review negatif yang muncul supaya reputasi produk dan perusahaan tetap terjaga (3) Pihak Malang Strudel sebaiknya melakukan ii kerjasama dengan acara televisi yang menyangkan program kuliner supaya produknya dapat dikenali oleh pelanggan (4) Pihak Malang Strudel harus tetap mempertahankan posisi di mata pelanggan (5) Untuk peneliti selanjutnya disarankan untuk meneliti lebih mendalam dan menambahkan variabel-variabel lain di luar variabel online credible reviews dan brand awareness yang memiliki pengaruh terhadap purchase intention khususnya pada produk kue kekinian.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 22 Jun 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/32296

Actions (login required)

View Item View Item