Hasbi, Nur Hasbi (2023) Manifestasi ideologi sosial dalam cerita pendek majalah horison tahun 1988-1998 / Nur Hasbi</p>. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Manifestasi ideologi sosial yang didasari oleh unsur kemanusiaan atau perasaan merupakan keluaran atau ekspresi yang sebelumnya diproduksi di dalam jiwa dan pikiran seorang pengarang atau sastrawan kemudian dituangkan dalam bentuk tulisan yang bisa dibaca oleh seluruh kalangan masyarakat mengenai motif dan tujuan seseorang dalam bertindak. Keberadaan teks sastra erat kaitannya dengan sosiologi. Hal ini didukung kedudukan pengarang sebagai bagian dari masyarakat sosial yang memiliki konsep berpikir dalam kehidupan sosial budaya dan tindakan tertentu. Cerita pendek yang mencerminkan kenyataan dan fenomena sosial dapat dikaji melalui pendekatan sosiologi sastra dengan mengulas kehidupan manusia serta aspek sosial budaya. Sosiologi sastra yang menelaah hubungan antara cerita pendek dengan masyarakat yang berorientasi kepada pengarang dan pembaca maupun kepada semesta menjadi bidang ilmu sosial kemasyarakatan yang dapat menghidupkan suatu cerita dalam cerita pendek. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis teks yang bersifat induktif dan kemudian dilaporkan dalam bentuk narasi. Teks cerita pendek dianalisis menggunakan teori tindakan sosial Max Weber yang bertujuan untuk mengetahui manifestasi ideologi sosial dalam cerita pendek majalah Horison tahun 1988 1998 melalui tindakan rasional instrumental tindakan rasionalitas nilai tindakan afektif dan tindakan tradisional. Data penelitian ini berupa unit teks yang berwujud kalimat dan paragraf cerita dalam cerita pendek. Sumber data dalam penelitian ini adalah cerita pendek majalah Horison tahun 1988 1998 yang menerbitkan sekitar 450 cerita pendek tetapi dalam penelitian ini pemilihan cerita pendek sebagai sumber data berdasarkan tema kehidupan sosial dan budaya dalam keluarga teman dan lingkungan sekitarnya yang berjumlah 32 cerita pendek. Pengumpulan data dilakukan dengan menyusun panduan studi dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data penyajian data serta menarik kesimpulan. Manifestasi ideologi sosial yang telah ditemukan dalam cerita pendek majalah Horison tahun 1988 1998 adalah (1) manifestasi ideologi sosial melalui tindakan rasional instrumental dalam kehidupan bermasyarakat kehidupan keluarga dan pendidikan. (2) manifestasi ideologi sosial melalui tindakan rasional nilai dalam kehidupan beragama mengambil keputusan dan bekerja. (3) manifestasi ideologi sosial melalui tindakan afektif dalam hubungan seksual rumah tangga dan lingkungan masyarakat. (4) manifestasi ideologi sosial melalui tindakan tradisional terhadap anak orangtua dan masyarakat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengarang dalam menciptakan karya sastra dipengaruhi oleh lingkungan sosial sehingga membentuk adanya ideologi sosial. Ideologi sosial yang berkembang dalam kehidupan masyarakat melalui cerita pendek berasal dari gagasan bersifat sosial yang muncul dari seorang pengarang sebagai anggota masyarakat terhadap suatu hal yang bersifat sosial yang dapat digunakan untuk mengubah cara hidup sesuai pegangan dan pandangan dalam bertindak. Cara hidup ini berupa tindakan setiap individu yang diarahkan kepada orang lain dan memiliki motif dan tujuan yang berbeda.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Indonesia (IND) > S2 Pendidikan Bahasa Indonesia |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 23 May 2023 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2023 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/322374 |
Actions (login required)
View Item |