Pengaruh iklan televisi terhadap citra merek produk sepeda motor Honda Vario (studi pada mahasiswa Prodi S1 Manajemen angkatan 2014 Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang) / Lanza Dito Armia - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh iklan televisi terhadap citra merek produk sepeda motor Honda Vario (studi pada mahasiswa Prodi S1 Manajemen angkatan 2014 Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang) / Lanza Dito Armia

Armia, Lanza Dito (2018) Pengaruh iklan televisi terhadap citra merek produk sepeda motor Honda Vario (studi pada mahasiswa Prodi S1 Manajemen angkatan 2014 Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang) / Lanza Dito Armia. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

i ABSTRAK Armia L.D. 2017. Pengaruh Iklan Televisi Terhadap Citra Merek Produk Sepeda Motor Honda Vario (Studi pada Mahasiswa Prodi S1 Manajemen Angkatan 2014 Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang). Skripsi Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang. Pembimbing Drs. Mohammad Hari .M.Si. Kata kunci iklan televisi isi pesan struktur pesan format pesan sumber pesan citra merek. Perkembangan dan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi di era globalisasi saat ini sangat pesat. Hal ini telah mengakibatkan persaingan di antara berbagai perusahaan semakin ketat. Untuk memasarkan produknya maka perusahaan membutuhkan promosi. Salah satu bentuk promosi yang dilakukan oleh perusahaan adalah dengan periklanan. Saat ini media televisilah yang paling diminati oleh perusahaan dalam mengiklankan produk-produknya karena televisi memiliki jangkauan yang luas dan dapat menampilkan pesan multimedia. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui (1) deskripsi iklan televisi (isi pesan struktur pesan format pesan dan sumber pesan) dan citra merek (2) pengaruh isi pesan iklan di televisi terhadap citra merek (3) pengaruh struktur pesan iklan di televisi terhadap citra merek (4) pengaruh format pesan iklan di televisi terhadap citra merek (5) pengaruh sumber pesan iklan di televisi terhadap citra merek (6) pengaruh iklan (isi pesan struktur pesan format pesan dan sumber pesan) di televisi secara simultan terhadap citra merek (7) variabel dari iklan (isi pesan struktur pesan format pesan dan sumber pesan) di televisi yang dominan mempengaruhi citra merek. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Prodi S1 Manajemen Angkatan 2014 Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang yang berjumlah 325 mahasiswa. Sampel diperoleh dengan menggunakan teknik perhitungan rumus Slovin dan diperoleh sampel penelitian sebanyak 150 responden. Metode pengambilan sampel menggunakan teknik purposive random sampling. Skala yang digunakan adalah skala Likert dengan 5 skala pilihan jawaban. Teknik pengumpulan data menggunakan studi kepustakaan penjelajahan internet dan kuesioner. Uji kelayakan instrumen menggunakan uji validitas dan reliabilitas. Teknik analisis data menggunakan analisis data deskriptif dan analisis statistik inferensial. Analisis statistik inferensial didahului dengan uji asumsi klasik kemudian dilanjutkan dengan regresi linier berganda uji t uji F dan sumbangan efektif. Proses pengolahan data menggunakan program SPSS 16. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa (1) hasil analisis deskriptif diketahui variabel isi pesan struktur pesan format pesan sumber pesan dan citra merek Honda Vario dalam deskripsi sangat baik (2) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara isi pesan dan citra merek (3) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara struktur pesan dan citra merek (4) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara format pesan dan citra merek (5) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara sumber pesan dan citra merek (6) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara isi pesan struktur pesan format pesan dan sumber pesan secara simultan terhadap citra merek (7) struktur pesan merupakan variabel yang dominan mempengaruhi citra merek. Peneliti memberikan saran sebagai berikut (1) bagi perusahaan diharapkan untuk meningkatkan beberapa poin penting yaitu kesesuaian kualitas yang dimuat dalam iklan sepeda motor Honda Vario di televisi dengan kualitas produk yang sebenarnya penyajian pesan iklan secara keseluruhan mengarah pada kesimpulan positif suara pengucapan kata-kata dalam iklan sepeda motor Honda Vario di televisi lebih diperjelas agar mudah didengar pemilihan bintang iklan yang populer dalam iklan sepeda motor Honda Vario di televisi ii perlu diperhatikan agar iklan lebih menarik perhatian dan persuasif masyarakat. Poin diatas perlu perhatian khusus bagi perusahaan karena memiliki skor terendah dari setiap variabel yang diteliti (2) bagi peneliti selanjutnya perlu untuk mempertimbangkan media iklan lain selain televisi karena tidak semua calon konsumen mampu meluangkan waktunya untuk menonton televisi selain itu juga diharapkan untuk menambah variabel lain yang dapat mempengaruhi citra merek seperti kualitas atau mutu kepercayaan manfaat pelayanan resiko harga dan citra merek yang dimiliki oleh merek itu sendiri.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Manajemen
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 06 Apr 2018 04:29
Last Modified: 09 Sep 2018 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/32220

Actions (login required)

View Item View Item