Solikhah, Anisatus Solikhah (2024) Pengaruh model problem based learning (pbl) terhadap keterampilan 4c (critical thinking, creativity, collaboration, and communication) siswa kelas xi akuntansi pada mata pelajaran akuntansi keuangan / Anisatus Solikhah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan model problem based learning (PBL) dalam mengoptimalkan peningkatan substansi keterampilan berbasis 4C yaitu critical thinking creativity collaboration and communication pada siswa. Jenis penelitian yang dilakukan menggunakan metode eksperimen dengan desain Nonequivalent Control Group Design. Populasi siswa kelas XI Jurusan Akuntansi SMKN 2 Blitar. Sampel penelitian terdiri dari 2 kelas yaitu XI AK I (kelas eksperimen) dan XI AK II (kelas kontrol). Masing-masing kelas berjumlah 35 siswa sehingga total sampel 70 siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji validitas dan reliabilitas serta pengujian hipotesis menggunakan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model Problem Based Learning berpengaruh terhadap keterampilan 4C siswa. Hal tersebut didukung dengan rata-rata skor 4C kelas eksperimen lebih tinggi daripada kelas kontrol.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 25 Mar 2024 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2024 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/313580 |
Actions (login required)
View Item |