Pengaruh digital literacy, generic skill, dan experience terhadap kesiapan menjadi guru akuntansi / Intan Asih Moelyani - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh digital literacy, generic skill, dan experience terhadap kesiapan menjadi guru akuntansi / Intan Asih Moelyani

Moelyani, Intan Asih Moelyani (2023) Pengaruh digital literacy, generic skill, dan experience terhadap kesiapan menjadi guru akuntansi / Intan Asih Moelyani. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menjelaskan pengaruh digital literacy generic skill dan experience terhadap kesiapan menjadi guru akuntansi. Kesiapan menunjukkan bahwa calon guru mampu memiliki kompetensi dan beradaptasi dengan dunia pendidikan saat ini. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif eksplanatif. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dan diperoleh sebanyak 116 mahasiswa pendidikan akuntansi. Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner online. Hasil analisis regresi linear berganda menunjukkan bahwa digital literacy generic skill dan experience berpengaruh positif signifikan terhadap kesiapan menjadi guru akuntansi. Hasil penelitian ini dapat mengklarifikasi Students Involvement Theory yang menyatakan bahwa hasil dari keterlibatan mahasiswa dalam pembelajaran di masa kuliah memengaruhi outcome yaitu kesiapan kerja dalam hal ini menjadi guru. Selain itu hasil penelitian ini dapat digunakan oleh instansi pendidikan maupun individu sebagai bahan rujukan dalam merumuskan kebijakan dan keputusan untuk menyiapkan lulusan pendidikan akuntansi menjadi guru yang berkompeten.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 07 Dec 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/313526

Actions (login required)

View Item View Item