Ariani, Diana Adining (2022) Pengembangan multimedia interaktif berbasis autoplay untuk melatihkan kemampuan berpikir kritis siswa SMP pada materi struktur dan fungsi tumbuhan / Diana Adining Ariani</p>. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kemampuan berpikir kritis pada materi IPA siswa SMP masih rendah. Salah satu penyebabnya adalah guru kesulitan dalam mengembangkan jenis media pembelajaran interaktif yang dapat melatihkan kemampuan berpikir kritis siswa. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan multimedia interaktif yang valid praktis dan efektif digunakan untuk siswa SMP dalam melatihkan kemampuan berpikir kritis terutama pada materi struktur dan fungsi tumbuhan. Metode yang digunakan yaitu Research and Development (R amp D) dengan tahapan dari model ADDIE antara lain 1) Analysis 2) Design 3) Development 4) Implementation 5) Evaluation. Subjek penelitian adalah 1 orang guru IPA dan 15 siswa di SMPN 9 Malang. Jenis data yang diambil dalam penelitian ini yaitu data kualitatif dan data kuantitatif. Dalam mengumpulkan data penelitian ini melalui teknik studi pustaka observasi angket validasi wawancara dan pretest-postest. Data yang diperoleh kemudian dianalisis dengan teknik analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Multimedia interaktif yang dihasilkan memiliki tingkat validitas oleh ahli materi sebesar 82 25% (sangat valid) ahli media sebesar 81% (sangat valid). Penggunakan multimedia interaktif berbasis Autoplay pada uji coba terbatas mendapatkan nilai dari guru 97 4% (sangat praktis) dan siswa sebesar 100% (sangat praktis). Hasil Uji T Paired diperoleh sig (2-tailed) 0 00 lt 0 05 yang berarti terdapat perbedaan pada penggunaan multimedia interaktif yang dapat dilihat dari perolehan skor rata-rata pretest postest. Evektivitas penggunaan multimedia interaktif berbasis Autoplay dalam melatihkan kemampuan berpikir kritis dengan Uji N-Gain adalah 0 65 dengan kategori sedang. Hal ini menunjukkan bahwa multimedia interaktif berbasis Autoplay memiliki kriteria valid praktis dan efektif dalam melatihkan kemampuan berpikir kritis siswa.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > S1 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 28 May 2022 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2022 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/313109 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |