Pengembangan asesmen diagnostik materi energi alternatif sma berbasis sdgs / Anasya Astiananda Isdayanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan asesmen diagnostik materi energi alternatif sma berbasis sdgs / Anasya Astiananda Isdayanti

Isdayanti, Anasya Astiananda Isdayanti (2024) Pengembangan asesmen diagnostik materi energi alternatif sma berbasis sdgs / Anasya Astiananda Isdayanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengembangkan instrumen asesmen diagnostik yang valid dan reliabel untuk materi energi alternatif SMA berdasarkan tujuan Sustainable Development Goals (SDGs). Materi ini merupakan bagian baru dalam kurikulum merdeka yang penting untuk dipahami siswa terkait peran energi terbarukan dalam pembangunan berkelanjutan. Asesmen diagnostik berbasis SDGs ini tidak hanya mengukur pemahaman konsep teknis tetapi juga kesadaran dan kepedulian siswa terhadap isu lingkungan dan keberlanjutan energi. SDGs berperan dalam mencapai pembangunan berkelanjutan yang menyeimbangkan aspek ekonomi sosial dan lingkungan untuk masa depan yang lebih baik. Pengintegrasian SDGs dalam asesmen ini mendukung target ke-7 SDGs yaitu menjamin akses energi yang terjangkau andal berkelanjutan dan modern. Asesmen berbasis SDGs mengevaluasi pemahaman siswa tentang konsep energi terbarukan dan perannya dalam mengatasi perubahan iklim serta mencapai pembangunan berkelanjutan. Penelitian ini menerapkan model 4-D research and development (R amp D) yang meliputi tahap pendefinisian desain pengembangan dan diseminasi. Hasilnya menunjukkan instrumen memiliki validitas tinggi dengan rata-rata skor validasi ahli 82% dan keberhasilan uji keterbacaan seluruh aspek. Dari 15 butir soal 14 valid dan 1 tidak valid. Reliabilitas instrumen dikonfirmasi dengan skor Alpha Cronbach 0 834. Pada tahap diseminasi instrumen diperkenalkan ke kelas di sekolah penelitian. Dapat disimpulkan instrumen asesmen diagnostik energi alternatif berbasis SDGs yang dikembangkan valid dan reliabel untuk mengukur pemahaman siswa SMA pada mata pelajaran fisika serta dapat menjadi alat evaluasi baru yang penting dalam mendukung implementasi kurikulum merdeka.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: library UM
Date Deposited: 20 Jun 2024 04:29
Last Modified: 09 Sep 2024 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/311265

Actions (login required)

View Item View Item