Kholifah, Nur (2023) Pengembangan perangkat pembelajaran PJBL berdiferensiasi pada materi pemanasan global untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif peserta didik / Nur Kholifah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Kemampuan berpikir kreatif penting untuk dimiliki karena dapat menghasilkan keterampilan kognitif. Namun pada kenyataannya kemampuan berpikir kreatif peserta didik di Indonesia rendah akibat dari kurangnya sarana pembelajaran yang inovatif pemahaman konsep dan ketergantungan peserta didik pada perintah guru khususnya pada mata pelajaran fisika dengan materi pemanasan global. Materi ini dianggap sulit karena bersifat abstrak dan kurang dieksplorasi dalam pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan perangkat pembelajaran PjBL berdiferensiasi pada materi pemanasan global untuk meningkatkan kemampuan berpikir kreatif peserta didik serta mengetahui tingkat kelayakan perangkat pembelajaran. Keunggulan perangkat pembelajaran yang dikembangkan dengan perangkat pembelajaran yang sudah berkembang yaitu perangkat dikembangkan dengan menggunakan model PjBL yang diintegrasikan dengan pembelajaran berdiferensiasi untuk mengukur kemampuan berpikir kreatif peserta didik pada materi pemanasan global. Penelitian menggunakan jenis metode Research and Development (R amp D) dengan penggunaan metode ADDIE (Analyze Design Develop Implement Evaluate). Penelitian ini menggunakan teknik analisis yang terdiri dari dua macam yaitu analisis deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Uji empiris dilakukan pada 54 peserta didik. Setelah hasil analisis uji empiris dilakukan implementasi perangkat pembelajaran pada 21 peserta didik kelas XI MIPA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran yang dikembangkan yaitu RPP LKPD dan instrumen tes memperoleh kriteria sangat valid dan sangat praktis dengan nilai validitas sebesar 3 74 3 68 3 34 dan nilai rata ndash rata kepraktisan sebesar 87 5% dan 79 4% untuk hasil observasi dan hasil respon. Hasil uji normalitas diperoleh signifikansi sebesar 0 13 yang dapat disimpulkan bahwa data berdistribusi normal. Hasil uji t dengan menggunakan paired sample t ndash test diperoleh signifikasi sebesar 0 00 sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan yang signifikan pada kemampuan berpikir kreatif peserta didik. Hasil dari analisis menggunakan N ndash Gain diperoleh nilai sebesar 0 65 yang dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan kemampuan bepikir kreatif dengan kriteria peningkatan sedang. Peningkatan indikator kemampuan berpikir kreatif tertinggi terletak pada indikator fluency dengan presentase 82% sedangkan pada indikator berpikir kreatif yang lain yaitu flexibility memiliki presentase 80% originality memiliki presentase 67% dan elaboration memiliki presentase 75%. Pada penelitian lebih lanjut perlu dilakukan penelitian dengan menggunakan dua kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol untuk dapat mengetahui perbandingan keefektifan produk yang dikembangkan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 20 Sep 2023 04:29 |
Last Modified: | 15 Dec 2023 07:17 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/298514 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |