Analisis performa sistem pendingin berbasis nanofluida hexagonal boron nitride (hbn) pada photovoltaic and thermal (pvt) dengan variasi fraksi massa nanopartikel / Phentel Harry Rhamadhan - Repositori Universitas Negeri Malang

Analisis performa sistem pendingin berbasis nanofluida hexagonal boron nitride (hbn) pada photovoltaic and thermal (pvt) dengan variasi fraksi massa nanopartikel / Phentel Harry Rhamadhan

Rhamadhan, Phentel Harry Rhamadhan (2023) Analisis performa sistem pendingin berbasis nanofluida hexagonal boron nitride (hbn) pada photovoltaic and thermal (pvt) dengan variasi fraksi massa nanopartikel / Phentel Harry Rhamadhan. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Energi matahari merupakan energi baru terbarukan yang ramah lingkungan. Energi matahari dapat dikonversi menjadi energi elektrik dan energi panas kalor. Menggunakan perangkat Photovoltaic Thermal (PVT) memungkinkan untuk mengkonversi energi matahari menjadi energi elektrik dan energi kalor. Photovotaic Thermal (PVT) merupakan gabungan antara Photovoltaic dengan penambahan sistem penyerapan panas. Panas yang berlebihan pada Photovoltaic akan menurunkan efisiensi elektrik sehingga perlunya menjaga suhu permukaan Photovoltaic. Penggunaan nanofluida pada sistem penyerapan panas. Nanofluida memiliki sifat termofisik yang lebih baik dari fluida dasar sehingga dapat meningkatkan laju perpindahan panas lebih baik. Massa nanopartikel akan divariasikan untuk mendapatkan hasil yang optimal saat diaplikasikan pada Photovoltaic Thermal (PVT). Penelitian ini akan membahan penggunaan nanopartikel Hezagonal Boron Nitride (hBN) dengan variasi fraksi massa terhadap kinerja Photovoltaic Thermal (PVT). Variasi fraksi massa hBN diantaranya 0 05% 0 10% 0 15% terhadap 1000 gram fluida dasar (Air Destilasi). Pengujian akan dilakukan dengan debit 25 ml/s dan intensitas cahaya 1200 W/m2. Pengujian dilakukan menggunakan skala lab sehingga dapat menekan faktor luar yang dapat mempengaruhi hasil pengujian. Pengambilan data akan dilakukan sebanyak 3 kali untuk mendapatkan hasil yang akurat. Hasil penelitian menunjukkan adanya perubahan sebelum dengan sesudah ditambahkannya nanopartikel hBN pada fluida dasar. Fluida dasar menunjukkan adanya peningkatan sifat termofisik setelah ditambahkan nanopartikel hBN. Kinerja Photovoltaic Thermal (PVT) mengalami peningkatan jika dibandingan menggunakan fluida dasar sebagai pendingin. Fraksi massa hBN yang optimal terdapat pada variasi 0 10% dengan efisiensi termal sebesar 52 32% dan efisiensi elektrik sebesar 8 69%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Mesin (TM) > S1 Teknik Mesin
Depositing User: library UM
Date Deposited: 12 Jun 2023 04:29
Last Modified: 09 Sep 2023 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/291675

Actions (login required)

View Item View Item