Pengembangan media pembelajaran Open Broadcaster Software (OBS) pada materi special service tools siswa Kelas X TKRO / Muhammad Agung Dewanto - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan media pembelajaran Open Broadcaster Software (OBS) pada materi special service tools siswa Kelas X TKRO / Muhammad Agung Dewanto

Dewanto, Muhammad Agung (2023) Pengembangan media pembelajaran Open Broadcaster Software (OBS) pada materi special service tools siswa Kelas X TKRO / Muhammad Agung Dewanto. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menciptakan suatu media pembelajaran video dengan menggunakan aplikasi Open Broadcaster Software (OBS) yang didalamnya akan disajikan materi special service tools yang meliputi jenis-jenis dari special service tools fungsi masing-masing alat dari special service tools serta kelayakan dari alat-alat special service tools. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan (Research and Development). Model yang digunakan oleh peneliti adalah model pengembangan ADDIE (Analyze Design Development Implementation and Evaluation). Subjek uji coba produk dilakukan secara terbatas dengan menggunakan kelompok kecil. Pada kelompok kecil ini akan memerlukan sebanyak 15 siswa sebagai subjek dalam uji coba penelitian pengembangan. Subjek uji coba adalah siswa kelas X TKRO SMK Negeri 1 Doko. Subjek pada penelitian pengembangan ini nantinya akan bertujuan untuk memberikan timbal balik kepada peneliti berupa tanggapan dan saran atas media yang telah diproduksi. Setelah dilakukan pengambilan data atas media pembelajaran yang telah dibuat maka memperoleh persentase pada aspek tampilan sebesar 81% aspek materi 81% dan aspek kemanfaatan 83%. Kemudian rata-rata dari hasil persentase dari ketiga aspek tersebut diperoleh hasil sebesar 82%. Hal demikian menunjukkan bahwa penggunaan media pembelajaran (Open Broadcaster Software) dapat digunakan sebagai media pembelajaran.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Departemen Teknik Mesin (TM) > S1 Pendidikan Teknik Otomotif
Depositing User: library UM
Date Deposited: 15 May 2023 04:29
Last Modified: 24 Sep 2024 07:13
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/288525

Actions (login required)

View Item View Item