Penerapan model pembelajaran berbasis masalah (problem based learning) untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran kewirausahaan (studi pada SMK NU Bululawang kelas X Akuntansi) / Dimas Miftakhul Huda - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah (problem based learning) untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran kewirausahaan (studi pada SMK NU Bululawang kelas X Akuntansi) / Dimas Miftakhul Huda

Huda, Dimas Miftakhul (2012) Penerapan model pembelajaran berbasis masalah (problem based learning) untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran kewirausahaan (studi pada SMK NU Bululawang kelas X Akuntansi) / Dimas Miftakhul Huda. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Aktivitas Hasil Belajar Siswa Salah satu masalah yang di hadapi dunia pendidikan kita sekarang adalah masalah kurang efektifnya proses pembelajaran. Proses pembelajaran yang ada selama ini ternyata hanya membuat siswa sangat terbebani dengan materi dan tugas yang diberikan oleh guru sehingga siswa merasa bosan di dalam kelas. Guru dalam menyampaikan pelajaran kurang menarik perhatian siswa selain itu siswa kurang di dorong untuk mengembangkan kemampuan berfikir. Untuk mencapai keberhasilan pembelajaran yang diharapkan upaya atau usaha yang dapat dilakukan oleh guru adalah dengan cara memperhatikan siswa menguasai materi pelajaran dan memilih metode pembelajaran yang tepat. Salah satu untuk meningkatkan aktivitas belajar dan prestasi belajar siswa adalah dengan memilih suatu metode pembelajaran yang tepat untuk meningkatkan keefektifan proses pembelajaran yaitu dengan model pembelajaran berbasis masalah (Problem Based Learning). Pembelajaran berbasis masalah disini atau yang disebut Problem Based Learning adalah suatu metode pembelajaran dimana siswa di ajak untuk bisa memecahkan suatu masalah yang ada di dunia nyata dengan pelajaran yang ada di sekolah dan ini dapat membuat siswa akan bekerja secara kooperatif dalam kumpulan untuk menyelesaikan masalah sebenarnya dan yang paling penting membina kemahiran untuk menjadi siswa yang belajar secara sendiri Pembelajaran berbasis masalah ini memiliki gagasan bahwa pembelajaran dapat dicapai jika kegiatan pendidikan dipusatkan pada tugas-tugas atau permasalahan yang otentik relevan dan di presentasikan dalam suatu konteks. Cara tersebut bertujuan agar siswa memiliki pengalaman sebagaimana nantinya mereka menghadapi kehidupan profesionalnya. Aspek penting dalam PBL adalah bahwa pembelajaran dimulai dengan permasalahan dan permasalahan tersebut dapat menentukan pembelajaran kelompok para siswa didorong untuk mencari informasi yang diperlukan untuk menyelesaikan masalah. peneliti mencoba menerapkan metode pembelajaran yang dapat memaksimalkan keterlibatan siswa secara aktif dalam proses belajar mengajar yaitu metode berbasis masalah (Problem Based Learning) diharapkan tidak hanya memperdalam pemahaman peserta didik tetapi juga meningkatkan sikap positif terhadap pelajaran rasa saling menghargai saling memiliki dan dapat pula mengembangkan keterampilan untuk menghargai orang lain oleh karena itu dengan penerapan pembelajaran berbasis masalah (Problem Based Learning) diharapkan siswa dapat meningkatkan prestasi ii belajar sehingga memperoleh hasil yang maksimal. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mendiskripsikan penerapan model pembelajaran berbasis masalah untuk mengetahui model pembelajaran berbasis masalah dapat meningkatkan aktivitas belajar untuk mengetahui model pembelajaran berbasis masalah dapat meningkatkan hasil belajar untuk mengetahui respon siswa dan untuk mengetahui apa kendala-kendala dan solusi-solusi dalam pelaksanaan pembelajaran pada kelas X Jurusan Akuntansi SMK NU Bululawang terhadap proses pembelajaran berbasis masalah. Pada setiap siklus tersiri dari empat tahap yaitu tahap perencanaan tahap pelaksanaan tindakan tahap pengamatan (observasi) serta tahap analisis dan refleksi. Hasil belajar terdiri dari aspek kognitif dengan menganalisis hasil ulangan dengan post test setiap siklus. Sedangkan aspek afektif dianalisis dengan menghitung presentase frekuensi setiap indicator yang muncul. Ketentuan nilai batas minimum ketuntasan belajar siswa untuk mata pelajaran produktif adalah 75. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran Berbasis Masalah Mata Pelajaran Kewirausahaan kelas X Akuntansi SMK NU Bululawang meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa. Hal ini berdasarkan pada siklus I aktivitas belajar rata-rata siswa adalah 63 85% dan mengalami peningkatan sebesar 26 38% menjadi 90 25% pada siklus II . Aspek kognitif pada nilai pra tindakan memiliki rata-rata nilai 70 48 dan mengalami peningkatan pada siklus I sebesar 73 38 dan kemudian meningkat lagi pada siklus II menjadi 77 4. Selain itu penerapan model pembelajaran berbasis masalah mendapat respon sangat positif sebesar 94 1% siswa dan 5 9% siswa memberikan respon negatif. Saran yang direkomendasikan terkait dengan hasil penelitian ini adalah pertama biasakan untuk menggunakan pembelajaran berbasis masalah dalam materi pelajaran yang mengangkat konteks dunia nyata sehingga siswa lebih mudah untuk mengaplikasikannya dalam kegiatan pembelajaran maupun ketika mereka masuk pada dunia. Kedua bagi siswa agar dapat belajar dengan giat karena pembelajaran tersebut akan melatih siswa berpikir kritis berani mengungkapkan pendapat meningkatkan motivasi belajar dan dapat meningkatkan prestasi belajar siswa. Ketiga untuk penelitian selanjutnya hendaknya model ini dikembangkan lagi dan tidak hanya dalam mata pelajaran Kewirausahaan tetapi di mata pelajaran lain yang relevan. Misalnya mata pelajaran Bekerjasama dengan Kolega dan Pelanggan mata pelajaran Prinsipprinsip Penyelenggaraan Administrasi Perkantoran dan mata pelajaran Mengikuti Prosedur Keamanan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Manajemen (MNJ) > S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 22 Nov 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/28818

Actions (login required)

View Item View Item