Wibowo, Aqshal Ageng (2023) Pengembangan e-modul berbasis discovery learning untuk meningkatkan pemahaman konsep siswa pada materi gelombang mekanik / Aqshal Ageng Wibowo</p>. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Pemahaman mengenai materi gelombang mekanik sangat fundamental karena menjadi dasar dalam mempelajari materi fisika lainnya. Meskipun gelombang mekanik merupakan materi dasar dari konsep gelombang banyak siswa yang mengalami kesulitan dalam memahami konsep tersebut dan seringkali memiliki pemahaman yang salah. Maka penggunaan modul pembelajaran semakin dibutuhkan untuk mengatasi masalah tersebut. Namun modul cetak yang biasanya digunakan oleh siswa cenderung monoton dan dapat mempengaruhi semangat belajar siswa sehingga penguasaan konsep siswa tidak meningkat. Untuk mengatasi masalah tersebut penulis mengembangkan E-modul berbasis discovery learning yang dilengkapi dengan gambar dan animasi untuk meningkatkan pemahaman konsep siswa pada materi gelombang mekanik. Hasil uji validasi produk menunjukkan bahwa materi pada E-modul memiliki validitas sebesar 90 28% media pada E-modul memiliki validitas sebesar 95 79% dan keterbacaan E-modul oleh siswa sebesar 84 52%. Oleh karena itu produk tersebut dianggap layak digunakan untuk mendukung proses belajar mengajar
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S1 Pendidikan Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 08 May 2023 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2023 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/286256 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |