Indriyani, Lifiya (2022) Pengaruh kecerdasan emosional, motivasi belajar dan self-efficacy terhadap hasil belajar daring / Lifiya Indriyani. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Abstrak Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh variabel kecerdasan emosional motivasi belajar dan self-efficacy terhadap hasil belajar daring siswa SMK Negeri 2 Kota Kediri. Adapun sampel penelitian ini berjumlah 299 siswa dari jurusan Akuntansi Keuangan dan Lembaga di SMK Negeri 2 Kota Kediri yang didapat dengan menggunakan teknik purposive sampling. Data didapatkan dengan menyebarkan kuesioner melalui google form kepada calon responden. Teknik analisis yang digunakan yaitu teknik regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kecerdasan emosional dan motivasi belajar berpengaruh positif terhadap hasil belajar sedangkan self-efficacy berpengaruh negatif terhadap hasil belajar. Hasil tersebut menjelaskan bahwa tingginya tingkat kecerdasan emosional dan motivasi belajar siswa berbanding lurus mempengaruhi tingginya hasil belajar siswa. Berbeda dengan tingginya tingkat self-efficacy pada siswa tidak berbanding lurus mempengaruhi tingginya hasil belajar . Oleh karena itu pentingnya peran guru serta orang tua dalam membantu siswa mengontrol self-efficacy selama proses pembelajaran agar mampu mempengaruhi hasil belajar siswa menjadi lebih baik. Kata Kunci Kecerdasan emosional Motivasi Belajar Self-Efficacy Hasil Belajar Daring
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 27 Dec 2022 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2022 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/278543 |
Actions (login required)
View Item |