Istiqomah (2022) Investigasi mikrostruktur dan konfigurasi terhadap performa elektrokimia devais superkapasitor berbasis ac/mno2 / Istiqomah. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Superkapasitor merupakan salah satu devais penyimpan energi listrik ramah lingkungan. Peningkatan performa superkapasitor terus dilakukan dengan menggabungkan material aktif dan logam transisi oksida. Pada penelitian ini komposit material elektroda berbasis karbon aktif (AC) dengan variasi masa MnO2 telah berhasil dilakukan. Komposisi elektroda AC/MnO2 terdiri atas 0 (murni AC) 10 15 dan 20% MnO2. Kemudian elektroda tersebut dikarakterisasi menggunakan X-Ray Diffraction (XRD) Scanning Electron Microscope - Energy Dispersive X-ray (SEM-EDX) dan Transmission Electron Microscope (TEM). Penelitian dilanjutkan dengan melakukan fabrikasi coin cell dan cylindrical cell baik simetrik maupun asimetrik. Performa devais superkapasitor dikarakterisasi menggunakan Cyclic Voltammetry (CV) Electrochemical Impedance Spectroscophy (EIS) dan Charge-Discharge (CD). Hasil analisis data XRD menunjukkan bahwa elektroda AC-MnO2 memiliki struktur amorf semi kristalin dengan fase ramsdellite. Morfologi MnO2 berbentuk spherical dengan sedikit needle yang dikonfirmasi dari hasil karakterisasi SEM dan TEM. Hasil SEM juga menunjukkan porositas elektroda yang meningkat seiring bertambahnya massa MnO2. Nilai porositas paling optimum dicapai oleh elektroda AC-MnO2 15% yaitu 65 92%. Selain komposisi masa MnO2 variasi susunan elektroda simetrik dan asimetrik juga dilakukan. Hasil karakterisasi EIS menunjukkan nilai equivalent series resistance (ESR) terkecil dimiliki oleh coin cell asimetrik yaitu 4 34 Omega . Hasil karakterisasi CD menunjukkan coin cell asimetrik menghasilkan kapasitansi spesifik sebesar 75.79 Fg-1 dimana 6.17% lebih tinggi daripada coin cell simetrik. Dengan komposisi yang sama dan bentuk devais dirubah menjadi cylindrical cell asimetrik performa superkapasitor mampu menghasilkan kapasitansi densitas energi dan densitas daya berturut-turut sebesar 84 28 Fg-1 22 83 Wh/kg dan 463 47 W/kg. Cylindrical cell mampu bertahan hingga 88 88% setelah 1000 siklus pengujian.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Fisika (FIS) > S2 Fisika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 11 Jul 2022 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2022 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/271607 |
Actions (login required)
View Item |