Hubungan antara motivasi siswa memilih kegiatan ekstrakurikuler olahraga pada kelas 12 semester ganjil 2021/2022 dengan hasil belajar PJOK di SMKN 2 Kota Blitar / Raditya Ningrum - Repositori Universitas Negeri Malang

Hubungan antara motivasi siswa memilih kegiatan ekstrakurikuler olahraga pada kelas 12 semester ganjil 2021/2022 dengan hasil belajar PJOK di SMKN 2 Kota Blitar / Raditya Ningrum

Ningrum, Raditya (2022) Hubungan antara motivasi siswa memilih kegiatan ekstrakurikuler olahraga pada kelas 12 semester ganjil 2021/2022 dengan hasil belajar PJOK di SMKN 2 Kota Blitar / Raditya Ningrum. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Hasil belajar adalah hasil interaksi yang dilakukan selama kegiatan belajar dan pembelajaran termasuk aspek kognitif psikomotor dan emosional yang muncul dengan perubahan perilaku tertentu. Kegiatan belajar mempunyai tujuan yang sudah ditentukan yang harus dilalui siswa untuk memperoleh hasil yang maksimal. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan dan mengkaji hubungan motivasi memilih kegiatan ekstrakurikuler olahraga pada siswa kelas 12 tahun ajaran 2021/2022 di SMKN 2 Kota Blitar. Pada penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan korelasional. Total pengambilan sampel 63 siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler olahraga. Sampel diambil menggunakan teknik purposive proportionate random sampling dengan porsi 90%. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dengan skala likert dan dokumentasi. Analisis data menggunakan SPSS versi 25.5 dan microsoft excel. Uji prasyarat analisis data menggunakan uji normalitas uji linearitas garis uji homogenitas. Hasil analisis uji r diperoleh rhit 0 724 sig.f 0 000 dan alpha 0 05. Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan ada hubungan yang positif dan linear secara signifikan antara motivasi siswa memilih kegiatan ekstrakurikuler olahraga dengan hasil belajar siswa kelas 12 semester ganjil 2021/2022 SMKN 2 Kota Blitar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Divisions: Artikel Pustakawan
Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) > Departemen Pendidikan Jasmani dan Kesehatan (PJK) > S1 Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
Depositing User: library UM
Date Deposited: 13 Oct 2022 04:29
Last Modified: 26 Jul 2023 00:50
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/270218

Actions (login required)

View Item View Item