Priambang, Yesi Lintang (2022) Pengaruh keterlibatan akademik dan kesiapan digital terhadap prestasi akademik pada pembelajaran online / Yesi Lintang Priambang. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Pandemi COVID-19 yang terjadi di Indonesia berdampak pada sektor pendidikan. Pembelajaran yang sebelumnya dilakukan di kelas tatap muka telah digantikan oleh pembelajaran online. Pembelajaran online bukan halangan untuk mendapat prestasi akademik yang baik. Oleh karena itu peningkatan prestasi akademik memerlukan keterlibatan akademik dan kesiapan digital mahasiswa dalam proses pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui (1) pengaruh keterlibatan akademik terhadap prestasi akademik pada pembelajaran online dan (2) kesiapan digital terhadap prestasi akademik pada pembelajaran online. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional. Analisis penelitian menggunakan analisis regresi berganda menggunakan bantuan software SPSS dengan sampel sebanyak 273 responden. Responden penelitian ini adalah mahasiswa program studi pendidikan akuntansi dan akuntansi tahun 2018 2019 dan 2020. Teknik pengambilan sampel menggunakan stratified random sampling. Hasil penelitian ini menunjukkan 1) keterlibatan akademik berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi akademik pada pembelajaran online 2) kesiapan digital tidak berpengaruh signifikan terhadap prestasi akademik pada pembelajaran online. Dalam hal ini keterlibatan akademik merupakan prediktor prestasi akademik dalam pembelajaran online tetapi kesiapan digital bukan merupakan prediktor dari prestasi akademik dalam pembelajaran online.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? ?? |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Departemen Akuntansi (AKU) > S1 Pendidikan Akuntansi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 11 Aug 2022 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2022 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/268780 |
Actions (login required)
View Item |