Identifikasi dan isolasi jenis mikroalga planktonik di Ranu Klindungan Grati Kabupaten Pasuruan Jawa Timur / Musa'adah - Repositori Universitas Negeri Malang

Identifikasi dan isolasi jenis mikroalga planktonik di Ranu Klindungan Grati Kabupaten Pasuruan Jawa Timur / Musa'adah

Musa'adah (2011) Identifikasi dan isolasi jenis mikroalga planktonik di Ranu Klindungan Grati Kabupaten Pasuruan Jawa Timur / Musa'adah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci Ranu Klindungan Mikroalga Identifikasi Isolasi Ranu Klindungan merupakan salah satu danau yang terletak di desa Ranu Klindungan Kecamatan Grati Kabupaten pasuruan. Air di Ranu Klindungan berwarna kehijauan yang menandakan adanya mikroalga di dalamnya. Mikroalga memiliki banyak manfaat antara lain di bidang pangan industri maupun kesehatan misalnya Scenedesmus sp. sebagai sumber biofuel Chlorella sp untuk antibiotik dan Protein Sel Tunggal (PST). Identifikasi dan isolasi merupakan langkah awal untuk membudidayakan mikroalga sehingga dapat diambil manfaatnya. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan informasi jenis mikroalga plantonik yang teridentifikasi dan terisolasi dari Ranu Klindungan Grati. Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif eksploratif. Identifikasi menggunakan buku The Freshwater Algae of The United States karangan Gilbert M. Smith (tahun 1950) buku How To Know The Freshwater Algae karangan G.W. Prescott (tahun 1978) dan buku Freshwater Algae Identification and Use as Bioindicators karangan Edward G. Bellinger David C. Sigee (tahun 2010). Metode isolasi menggunakan metode isolasi goresan pada medium Walne. Mikroalga planktonik yang berhasil diidentifikasi dari Ranu Klindungan grati ada 41 spesies yang terdiri dari 4 divisi (Chrysophyta Chlorophyta Chyanophyta dan Pyrrophyta) 5 kelas 22 famili dan 37 genus. Spesies mikroalga tersebut yaitu Palmella miniata Hormidium subtile Protococcus viridis Oedogonium sp. Palmellococcus protothecoides Oocystis elliptica Selenastrum gracile Scenedesmus dimorphus Spyrogira protecta Staurastrum fucigerum Cosmarium circulare Staurastrum natator Gonium sp Chlorococcum sp. Scenedesmus ornatus Synechocytis aquatilis Chroococcus turgidus Gleocapsa magma Gleocapsa punctata Synechococcus aeruginosus Merismopedia punctate Spirulina princeps Borzia trilocularis Pluto caldarius Hyella Fontana Navicula rhynchocephala Nitzchia palea Navicula gracilis Anomoeoneis serians Stauroneis anceps Brebissonia boeckii Gyrosigma sp. Cymbella cistula Diatoma hyemalis Synedra acus Aulacoseria granulate Botrydiopsis arhiza Goniochloris sculptra Leuvenia natans Mischococcus confervicola Gloeodinium montanum. Mikroalga plamktonik yang terisolasi ada 10 spesies yaitu Scenedesmus dimorphus Cosmarium circulare Protococcus viridis Gonium sp. Nitzcschia palea Selenastrum gracile Oedogonium sp. Chlorococcum sp. Pluto caldarius Scenedesmus ornatus. Berdasarkan hasil penelitian disarankan untuk penelitian selanjutnya agar memperhatikan sterilitas pada proses isolasi agar mikroalga dapat terisolasi. Nutrisi media kultur dan faktor lingkungan di ruang kultur sebaiknya lebih disesuaikan dengan kebutuhan mikroalga yang diinginkan agar dapat terisolasi dengan baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Biologi
Depositing User: library UM
Date Deposited: 05 Dec 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/26412

Actions (login required)

View Item View Item