Nana Maria (2010) Penerapan bahan ajar IPA terpadu dengan strategi pembelajaran inkuiri terbimbing untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar siswa kelas VII SMPN 1 Singosari / Nana Maria Ulfa. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Berdasarkan hasil observasi didapatkan bahwa proses belajar mengajar biologi masih belum menjadikan siswa aktif karena masih menggunakan metode ceramah. Pembelajaran ceramah menjadikan siswa pasif dalam belajar karena siswa cepat bosan dan berbicara dengan teman sebagku ketika diterangkan. Keadaan tersebut memerlukan strategi pembelajaran inkuiri terbimbing yang dapat memusatkan kegiatan belajar pada siswa sehingga siswa dapat memperoleh konsep dengan pengalamannya sendiri dan mengaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari dengan harapan dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar siswa. Jenis penelitian ialah penelitian tindakan kelas (Classroom Research) dalam 2 siklus tiap siklus terdiri dari 3 pertemuan. Subyek penelitian ialah siswa kelas VII-I semester genap tahun ajaran 2009/2010 SMPN I Singosari yang terdiri dari 12 laki-laki dan 20 perempuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) kemampuan berpikir kritis siswa yang berupa persentase ketuntasan belajar klasikal mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II dengan indikator pemahaman konsep dari 77 34% menjadi 94 14% indikator memberikan argumen dari 78 91% naik menjadi 85 54% indikator mengumpulkan data dari 89 06% naik menjadi 92 58% indikator menganalisis sebesar 72 54% menjadi 78 91% dan indikator memberikan keputuan sebesar 71 10% menjadi 78 91%. 2) hasil belajar kognitif siswa yang berupa persentase ketuntasan belajar klasikal mengalami peningkatan dari siklus I sebesar 81 25% ke siklus II sebesar 90 69%. 3) hasil belajar afektif berupa persentase ketuntasan belajar klasikal meningkat dari siklus I sebesar 37 5% ke siklus II sebesar 100%. 4) hasil belajar psikomotor untuk aspek keaktifan pada saat diskusi yang berupa persentase ketuntasan belajar klasikal meningkat dari siklus I sebesar 85 75% ke siklus II sebesar 100% dan aspek penilaian laporan yang berupa persentase meningkat dari siklus I sebesar 43 75% ke siklus II sebesar 100%. Kata Kunci inkuiri terbimbing kemampuan berpikir kritis hasil belajar.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Biologi (BIO) > S1 Pendidikan Biologi |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 24 Aug 2010 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2010 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/25774 |
Actions (login required)
View Item |